Jumat, 31 Desember 2010

★ Catatan Akhir Tahun ★

Bingung mau nulis apa, yg jelas, tak banyak kisah di tahun ini tp cukup menguras tenaga dan pikiran. Huft...

Hmm, tahun ini full wit angka 3. 3 kali lamaran kerja ditolak, 3 kali sakit, 3 kali patah hati. Hehehe

Cukup itu saja catatan untuk tahun ini.

So....

Happy New Year 2011
May Allah SWT always bless us^____^


Purnama, 31 Desember 2010, 16:41

Minggu, 26 Desember 2010

Amati, Tiru, Modifikasi (meniru itu yg kreatif, jangan niru abiez...^^,)

Memiliki naskah yang orisinil merupakan kebanggaan dan keinginan setiap penulis. Tidak ada penulis yang mau dituduh menyontek, menjiplak, plagiat (alias tukang nyolong). Bahkan penulis yang benar benar plagiat pun akan menggeleng keras keras, sebab tuduhan itu memang tidak terhormat sekali. Wajar saja, sejak mulai bersekolah kita selalu diajarkan untuk tidak mencontek.

Sayangnya tidak semua orang bisa memiliki kemampuan untuk menulis sesuatu yang orisinil dan unik. Tidak dapat dipungkiri kemampuan setiap orang memang berbeda. Ada orang yang sanggup menulis masterpiece dalam sekejap mata. Sedangkan ada yang menulis selembar surat buat pacaranya saja, sampai menghabiskan kertas satu rim.

Tulisan ini tidak akan mengajarkan bagaimana menghasilkan suatu naskah yang orisinal. Tetapi malah mengajarkan untuk menjadi peniru - namun bukan sembarang peniru - melainkan peniru yang kreatif.
Mari kita belajar dari pengalaman bangsa Jepang, bangsa yang saat ini sudah sangat maju dan menjadi tolok ukur perkembangan teknologi. Padahal kalau kita kembali ke tahun 1945, Jepang hancur lebur. Perekonomian hancur dan harga diri sebagai bangsa pun remuk redam. Tapi perlahan lahan dia mulai bangkit dengan meniru. Ia memproduksi barang yang mirip dengan buatan produk negara maju lain, tapi dengan beberapa modifikasi sederhana. Mungkin beberapa orang masih ingat akan tahun 1980-an ada stigma kalau “Made in Japan” adalah barang yang modelnya boleh keren tapi tidak awet. Tapi dari situ pelan pelan Jepang mulai belajar menginovasi diri, dan sekarang malah menjadi inovator yang disegani.

Jadi peniru bukanlah hal yang dilarang. Kita sendiri kan tiruan dari orang tua kita, iya kan? Kalau tidak ada yang boleh meniru, penjual ayam goreng cuma ada satu sedunia. Tetapi faktanya setiap orang bisa menjual ayam goreng dengan gaya dan bumbu ala masing masing. Namun ada syaratnya yaitu jangan jadi sembarang peniru, jadilah peniru yang kreatif. Jika kamu cuman menjiplak, ya siap siaplah untuk dihujat seluruh dunia. Untuk itu, pakai jurus jitu peniru yang kreatif yaitu strategi ATM. Strategi ini dikenal dengan baik di dunia bisnis dan dapat diterapkan di dunia tulis menulis. ATM = Amati, Tiru dan Modifikasi.

☆Amati
Jika kamu berminat menulis bidang tertentu, carilah beberapa buku yang laris di bidang itu. Baca, amati dan telaah apa yang mengakibatkan buku itu laris. Cari keunggulan apa yang dimilikinya. Cari tahu pula kekurangannya. Pendek kata disini kamu meneliti peluang menulis topik yang sama dengan cara berbeda

☆Tiru
Tentu saja kamu harus tahu etika dan sejauh mana yang bisa diambil, dikutip atau diadaptasi. Selama kamu bisa menjaga hal ini dan selama kamu tidak asal comot seperti kasus sinetron Indonesia. Sebagai panduan, yang perlu kamu tiru adalah esensi tulisan yang ingin ditiru. Seperti ketika mencoba membuat ayam goreng dengan bumbu tepung ala sendiri atau mencoba sesuatu yang liar misalnya disajikan dengan bumbu petis.
Contoh novel yang mengambil esensi cerita lain misalnya Kung Pao Chiken Love yang ditulis oleh La Mian. Esensi atau topiknya adalah bagaimana kalau cowok yang kita cintai sebenarnya adalah mafia. Topik ini sebenarnya sudah diangkat ke dalam berbagai film, termasuk film drama asia seperti Married To The Mafia. Bahkan mungkin film ini pun terinspirasi oleh film barat Married to The Mob yang ceritanya tentang seorang gadis bule yang suaminya ternyata seorang mafia Italia. La Mian menulisnya dengan baik, mengembangkannya dengan unsur budaya Sunda, dan mencoba menusukkan gaya tulisannya sendiri. Intinya, Cobalah menulis ulang sebuah topik dengan gaya kamu sendiri. Ini penting, Jangan meniru mentah mentah teknik atau gaya orang lain. Make it personal!

☆Modifikasi
Kamu harus memberikan sesuatu yang baru pada apa yang kamu tulis. Berdasar pengamatan sebelumnya misalnya kamu menulis dengan sudut pandang yang berbeda, memfokuskan pada sub topik tertentu, mengadaptasi dengan nilai nilai lokal, menambahi dengan pengetahuan, membuat sanggahan atau malah dukungan pada topik tersebut dan lain lain.

Tidak semua bisa menjadi kecap nomor satu, karena memang cuma ada satu yang bisa. Inti dari tulisan ini adalah mungkin kamu tidak bisa menulis sesuatu yang orisinal, tetapi kamu bisa menulis sesuatu yang sudah pernah ditulis orang lain dengan gaya kamu sendiri, lebih baik berbeda, dan memberikan nilai tambah pada orang lain. Ingat ATM = Amati, Tiru, Modifikasi. Jangan ATP = Amati, Tiru, Persis!

Sumber: Om Google (Fiya Hentihu)

Jika Tuhan Maha Pintar, Ia akan mengerti....[judul asli 'Pemandangan Indah']

Muhammad, Al-Qur’an, dan Ramadhan sama sekali tidak menarik. Nama Yesus Kristus, Roh Kudus, dan Bunda Maria jelas punya eksotisme lebih besar. Begitulah keadaan jiwa saya di sekolah dasar, kira-kira 13 tahun yang lalu. Saya tak ingat persis mengapa semua itu bisa terjadi. Kalau dirunut, mungkin karena waktu itu, saya baru belajar shalat.
Islam menjelaskan bahwa maksimal pada umur 7 tahun, seorang anak harus belajar Sholat. Kalau tidak, ia boleh dipukul. Tidak ada yang memukul, karena saya mempelajarinya dengan baik. Setiap ruku, I’tidal, takbir, dengan cepat doa-doa itu terekam sempurna di benak. Satu yang tidak saya mengerti, apa makna semua ini untuk saya?
Salah satu kewajiban umat Islam adalah shalat lima waktu. Itulah jawaban buku teks pelajaran Agama Islam. Itu saja, sebuah kewajiban. Tapi alih-alih menurut, kepala saya malah protes, “Bukannya kamu sholat hanya karena bapak-ibu kamu muslim?” Dan bahkan lebih jauh lagi, “Jika kamu dilahirkan sebagai non muslim, akankah kamu memeluk Islam?”
Ego yang kelewat besar – bahkan cenderung menyesatkan kalau dipikir-pikir sekarang ini – menolak untuk hanya jadi sekedar pengikut. Dengan pragmatisnya saya membatin, “Jika Islam memang agama yang paling benar, saya akan memulainya dari belajar agama lain – yang mungkin dinilai salah.” Itulah permulaan dari helaian-helaian kertas berisi soal Agama Kristen dalam Lembar Kerja Siswa (LKS) untuk anak SD yang saya isi setiap harinya.
Dan apakah saya menemukan keyakinan akan Islam dengan segera? Tidak. Sebagai anak-anak saya lebih sibuk bermain tak jongkok dan lompat karet. Faktanya, saya memulai Islam dengan jadi pengikut. Ikut-ikut shalat. Ikut-ikut pakai jilbab setiap jumat. Ikut-ikut mengaji. Tanpa pernah tahu apa korelasinya untuk saya pribadi.

Agama dan spiritualitas, selalu disebut-sebut sebagai pedoman hidup. Dan selayaknya sebuah pedoman hidup, adalah sebuah tuntutan idealisme bahwa setiap pribadi harus mengerti bagaimana posisi agama dalam diri. Termasuk detil komponen-komponen pendirinya, seperti shalat, dzikir, hijab, wudhu, dan lain sebagainya. Lagi-lagi, dengan ego yang demikian tinggi, saya menolak ikut majelis atau pengajian manapun. Selain karena tatapan aneh yang mereka alamatkan ketika mengutarakan pendapat, saya juga ingin menjaga kejernihan pemaknaan.

Inilah perjalanan awal metode keislaman saya. Dimulai dengan memaknai shalat sebagai suatu kewajiban, saya menemukan shalat sebagai ruang beristirahat. Ketika kesibukan sekolah, pelajaran, dan – kemudian – pekerjaan begitu tinggi, saya menemukan shalat sebagai tempat bersembunyi. Tidak ada yang berani mengganggu. Beranjak dari sana, seseorang pernah berkata, bahwa shalat adalah interaksi langsung kita dengan Tuhan. Maka di sholat itulah, saya menyampaikan apapun yang ingin saya sampaikan. Bahkan kadang saya bercerita banyak hal pada-Nya di akhir bacaan Al-Fatihah dan satu surat lain, di dalam sebuah rakaat, tidak menunggu sampai sehabis tahiyat akhir. Atau seringkali sehabis membaca satu surat, saya tidak langsung rukuk, melainkan tetap berdiri lama sekali. Hanya diam. Sekedar menikmati berdiri di hadapan Tuhan. Saya tidak menghafal doa-doa, saya berdoa semau saya. Jika Tuhan Maha Pintar, Ia akan mengerti.

Hal itu membawa pada pemaknaan akan Tuhan. Selama ini, Tuhan selalu dicitrakan sebagai penguasa yang Maha Agung, tempat kita menyembah, kekuasaan yang jauh lebih tinggi. Saat pertama kali mengenalnya, saya enggan memaknainya demikian. Saya ingin menganggap Tuhan sebagai sahabat. Tempat bercerita dan mengadu sebelum tidur, seseorang yang akan menerima apa adanya. Kadang saya mengajaknya bercanda. Bahkan pernah, saya marah besar karena saya pikir Ia sedang mengabulkan doa saya, ternyata tidak. Ia mentakdirkan lain. Saat itu saya murka, karena rasanya Ia menjadikan manusia boneka semata. Itu adalah sebuah love and hate relationship.

Dalam Islam, Tuhan dikonsepkan Omnipresence, ada dimana-mana. Tuhan itu dekat, bahkan lebih dekat dari urat nadimu sendiri. Baru setelah bertahun-tahun menjalankan shalat, perlahan-lahan saya mulai merasa nyaman dengan keberadaan Tuhan. Tidak keberatan Ia selalu ada bersama saya. Sayangnya, itu tidak lantas membuat saya seketika jadi orang saleh. Di titik itu, saya hanya merasa nyaman, bahwa saya tidak sendirian.

Namun justru karena itu, karena Ia tidak pernah meninggalkan saya, pelan-pelan saya merasa mulai mencintai-Nya. Percaya padaNya, bahwa Ia akan ada memeluk saya, bahkan pada saat saya tidak bisa memaafkan diri sendiri. Merindukan waktu shalat, merindukan saat bertemu langsung dengan-Nya melalui cara yang Ia tentukan. Menyenangi menyebut diriNya di setiap nafas. Menghormati-Nya, mengakui keagungan-Nya dan – otomatis – mengurangi membuat lelucon tentangNya (yang dulu saya alibikan dengan, Tuhan juga senang humor, Ia tahu saya cuma bercanda)

***

Konsep Tuhan, adalah sesuatu yang amat berguna untuk kestabilan hidup manusia. Ide akan Tuhan yang tak kasat mata itu sangat menolong kekosongan dan kehausan psikologis. Itulah mengapa Cinta hanya diperuntukkan untuk Dia yang Maha Sempurna, karena hanya Dia yang bisa memenuhi semua kebutuhan dan keinginan manusia. Manusia lain, hanya ditakdirkan untuk saling menyayangi dengan ketidaksempurnaannya.

Konsep inilah, yang membuat saya bertahan dalam Islam sampai sekarang. Bahwa Islam memberi ruang yang begitu luas untuk pemaknaan, meski tidak semua bisa diinterpretasikan secara bebas. Untuk berbeda. Untuk berpikir. Untuk berijtihad. Justru Islam yang luas, membawa saya pada keinginan untuk mengenalnya lebih jauh. Membaca kitabnya. Mengenal Nabi-nabinya. Islam adalah naungan yang begitu besar, apakah mungkin Islam tidak benar? Bicara tentang mekanisme perjalanan, ini semua bukan hanya tentang akal dan logika. Menemukan makna-makna juga menggunakan anugrahNya yang satu lagi, yaitu rasa.
Sampai sekarang, saya tak sepenuhnya yakin apa saya sudah berada dalam Islam yang ‘paling benar’. Apakah pemaknaan-pemaknaan tersebut sudah berada tepat pada jalurnya. Atau, apakah metode pemaknaan yang saya gunakan itu benar. Dalam pilihan, selalu ada resiko. Tentu saja, sebagai manusia kita hanya bisa berikhtiar. Perjalanan ini belum berakhir. Bersyukurlah, jika pemandangannya indah.

Sumber: Om Google - jurnalCahaya

Rabu, 22 Desember 2010

.: Untukmu yg sedang Merindu [Terlarang]:.

"Apa yang dilakukan oleh insan manusia bila rindu dengan kekasih hatinya sedangkan kekasihnya sudah terlarang untuknya?".

"Entahlah, mungkin hanya bisa menikmati kerinduan itu, barangkali dengan sedikit berharap rindu itu akan terobati dengan kenangan saat bersamanya. Hanya berharap sesaat, lainnya? hanya Tuhan yang tahu apa yang terbaik untuk kita."


"Tapi insan manusia itu sekarang sedang terhanyut sangat jauh, tenggelam begitu dalam bersama kenangan indah itu. Dia ingin keluar dalam keterpurukannya, tapi tangan itu begitu kokoh menariknya ke dalam. Masih ada senyum dibibirnya, tapi andaikan hati dilihat, sepertinya sudah tak berbentuk. Kapan semua ini akan berakhir?"


"Kamu mungkin membutuhkan orang lain untuk menarik mu keluar dari keterpurukan itu. Tapi ku rasa itu saja tidak cukup jika kau hanya diam. Mari ulurkan tangan pada teman-teman mu dan berusahalah sekuat tenaga agar orang-orang mudah membantu mu. Lapangkan dada dan ikhlas, sebenarnya hanya itu yang kau perlukan. Tapi terkadang itu tak semudah mengucapkannya".
☆☆☆

Merindukan seseorang yang tak lagi milik kita? tentu sangat menyakitkan. Dan memendam rindu itu sungguh terasa berat hingga teman berbaginya [biasanya] hanya air mata...He he he ^^,

Apa rindu ini terlarang? Hmm, kata siapa? Rindu itu tidak terlarang. Tapi, Terlaarraaaaaaaaaaang banget. Hahahaha :p

Ahh,,, meski terlarang, asal masih ada kesempatan bercumbu dalam hayal that's no problem..^__~


Dan memendam sesuatu hal terlalu lama itu tidak baik, skali2 musti dilampiaskan! Right.....?

[Keep positive thingking yeaah \m/]

Sumber: ngutip sana sini

Selasa, 23 November 2010

Malam Tanpa Bintang

Terpaku sendiri menatap langit hitam tanpa bintang.
[hey, kemana perginya bintang-bintang itu? Kenapa sang rembulan dibiarkan sendirian?]

Malam begitu sunyi sepi dan dingin.. Teramat dingin menusuk tulang perasaan kelam.

Berusaha kuhalau rasa yang tak karuan mengenang masa-masa silam yang hanya tinggal kenangan.

Dan aku tetap harus belajar mengerti meski menahan sesak tak rela.

Hmm.. pernahkah kamu merasa ingin menangis sedari pagi tapi tak punya alasan yang cukup kuat untuk itu..?

Akhirnya langitpun berbaik hati mengirimkan alasan untukku menangis, sebuah alasan yg membuatku tak malu mengalirkan air mataku sederas hujan, tararengkyuuuuu.....



i think i need a hug:(

[suatu hari di tahun ini]

Minggu, 21 November 2010

[f.a.c.e]

A: Sebaik2 wanita adlah menawan hatimu bila kau pandang, taat manakala kau perintah, mnjaga kehormatan diri dan hartamu.(Al hadist)

boleh aku tau wajah km..?

B: Bleh...
Dtglah kRiau. .

Hehe

A: Mmz aj dek..!! Bknkah it lebih mudah..

Ato tag ane. He he

B: Wakakaka

Mau na yg mdh2 jah...

Btw, wjhmu yg mn yak?

A: Wajah adek dulu, bknkah lebih sopan mendahulukan wanita dan memuliakanya...!!

Org yg mmuliakan wanita adlah org yg mulia dan org yg mnghina kaum wanita adlah org yg tdk Tau budi(HR. Abu'Asaakir)

B: Ahh...
Dsr lelaki...:-S

A: Ehmmm npa dek..? Ad yg salah ..?

B: Gak da sih...
Cm lucu jah
Hehe

A: Dan lihatlah ap yg mmbuatmu mndorong utk mengkitbahnya. :-)

emank ga uleh eah di praktekan?

B: Wakakaka...
Uhuk uhuk

Tmbh parah btukku ni...-_-'

A: wahai pemuda, bila d antara kmu sdh mmpu mnikah, hndklah dia nikah. Krn mta akn lbh trjga, kmaluan akan lebih trpelihara (HR bukhari-muslim)

ad yg salah..?

B: Hadist na gak slah...

Tp km na, kek org mo nkh hr ne jah..XD
Hehe

(Cb liat akun ** *****)

A: Ya ugaklah, khan aku masih kul n kerj.. He he

B: Law gt, jgn pake hadist2 segala...
Bhya bhya...;-)

A: Tp klo bwt mbk...!! Insya Allah ane siap. Xixixi

B: Waduh, pagi2 dah sarapn gombal....
Py, lmynlah,,,:-)

A: Ya Allah knpa cma penen liat wajah aj ssulit ini...?

B: Km ga nyimak nih...
Cb bc lg psan sblm2x...

A: Jiahhahahahaha...! ** *****.. It punya smpaen ap mbk..?

B: Alhmdllah, akhrx km mudeng jg...
Heuheuheu

A: Jiah, fbna bnyk Bangetz

B: Emg gak bleh yaa...;-)
Cm 2, dblg byk bgt... Jgn lebay deh
Hehe

A: He he he

>> hmm, pengen bikin penutup note, tp binun mo ngomong apa-_-?

Terserah pembaca menafsirkan sajalah>___

Tak semua yg loe denger itu bener...!

ketika Aq dipertanyakan tentang rasa.

"apakah rasa itu masih ada?"

kan ku jawab
"rasa itu masih ada"

ketika Aq dipertanyakan tentang perubahan

"Apakah rasa itu sudah berubah?"

kan ku jawab
"takkan berubah sampai kapan pun"

ketika aq dipertanyakan tetang apa yg sedang aq rasa

"apakah yg saat ini yg terasa?"

Aku kuatkan hatiku & ku jawab
"aq baik-baik saja"

tak semua yg terucap itu adalah kenyataan...
kadang perlu kekuatan hati utk menjawabnya.
(unknow)



Ps: ketika diri ini rapuh, apakah masih ada kekuatan untuk mengatakan 'aq baik-baik saja'?

Cobalah untuk peka hai manusia!

Minggu, 14 November 2010

Mengenang...[kenapa november masih ada?!]

Hari ini,
Setahun yang lalu.

Dibulan yg sama, tapi dgn tahun yg berbeda.

Ku pernah meminta agar november ini hilang.
Tapi kenapa masih ada??

Mungkin percuma saja jika november ini dihilangkan. Karena memori itu masih tetap melekat dipikiran tak mau pergi tak mau hilang.
Ntah sampai kapan...

Hmm, bulan yg sama dengan rasa yg berbeda.
Hari ini biasa saja, tanpa rasa.
Hambar...
Tapi tetap saja pikiran masih mengenang.
Mengenang rasa-rasa yg masih kuat terasa.

Aaahh, ternyata november memang tak perlu dihilangkan.
Karna masa lalu tak mungkin berulang.

Dan aq hanya bisa mengenang...><'


Purnama, 13 November 2010

Purnama Merindumu [sobat lawasku]......

kali ini merindu..
rindukan sahabatku si penyair tua
kemarin sore aku masih bicara pada matanya
dan tetap kulihat senyum dari huruf–huruf yang terpahat
namun seringkali aku ragukan itu..
aku ingin menuduh camar telah patuk luka dimatanya
ingin caci maki ombak terlalu deras sulit ditebak
namun tak bisa karena akulah itu, sang terpidana

hey, penyair tua..!!!
pinjam saja buku itu dari sang legenda Iwan fals
lalu kan datang burung senja mengepakkan sayap
tulis sajak indah
hanya untukmu seorang
tentang mimpi-mimpi malam
(sumber: nakjaDimande)


>>Aq rindu,bnr2 merindukan kehadiran mu, yaar...

Laki-laki ato perempuan sih?? (DilemaAnakSD.com)

Lg nonton performancenya Beauty Fiction di Indonesias Got Talent, ponakanku nanya 'tek ima, mrk itu laki2 ato perempuan?'.
'laki2' jwbku.
'loh, kok kaya perempuan tek ima? BukaNnya laki2 gak boleh menyerupai perempuan?' tanyax lg.
'iya, tp mereka melanggarx' jwbku lg.
'hmm, tek ima, mrk perempuan gak?'.
'bukan, mrk laki2'.
'perempuan tek ima'.
'laki2 abaang'.
'perempuan!' ponakanku maksa.
'perempuan gmn? abg Tau dr mn mrk perempuan?' tanyaku penasaran.
'Hehe, itunya tek ima, kan kaya perempuan' jwb ponakanku pelan dan malu2.
'itunya apa ne yg kaya perempuan?' tanyaku + pnasaran.
'iiih... Tek ima ne' rajuknya. 'iya, abg tu ngomongnya gak jelas, emg apanya yg kaya perempuan?' tanyaku.
'aahh, ntahlah gak tau abg do, tanya adek aja' jwbna smbil bnr2 merajuk.
'Hmm, apanya bang?' tanyaku pelan.
'entah! 3 minggu + 1 hari jd brp tek ima?' ponakanku mengalihkan pembicaraan dan segera menyelesaikan PR Sekolahnya.

Wakakakakaka, sumpah gak bs nahan ngakak neh....;DD

Selang bbrapa menit kemudian aq tanya lagi. 'bang, apanya yg kaya perempuan?'
'ntah!' jwbnya cepat.
'hah??'
'gayanya itu loh tek ima, kaya perempuan'
'ooh, gayanya, hmm'.
'iya tek ima. Kan kata pak ustad laki2 gak bole menyerupai perempuan. Tanda2 kiamat tuw tek ima'.
'hu um, gak boleh tuh. Jd laki2, ya laki2 aja. Gak bole bergaya perempuan. Oke bg?' kataku *senyum....
'oke tek ima'

Ahh, ponakanku sayang. Semoga kelak saat kau besar nanti tidak mengikuti n bersifat sperti mereka (banci). Jadilah lelaki gagah yg mengayomi dan melindungi kaum wanita. Aamiin.


Ps: ponakanku br kelas 4 SD.

Minggu, 07 November 2010

Polemik Cinta Beda Keyakinan...

di dalam hati ini hanya satu nama
yang ada di tulus hati ku ingini
kesetiaan yang indah takkan tertandingi
hanyalah dirimu satu peri cintaku

benteng begitu tinggi
sulit untuk ku gapai

aku untuk kamu, kamu untuk aku
namun semua apa mungkin
iman kita yang berbeda

Tuhan memang satu
kita yang tak sama
haruskah aku lantas pergi
meski cinta takkan bisa pergi

bukankah cinta anugerah
berikan aku kesempatan
tuk menjaganya sepenuh jiwa
____

Pembaca yg budiman, Tau lagu ini kan? Peri cintaku yg kalo gak salah diciptain oleh Yovie Widianto, udah ketebak dong kaya apa? Dalem, n harmoninya dapet banget, apalagi dinyanyiin Marcel, Jleb ke jantung...!! Hmm

Pada video klipnya, lagu ini berkisah tentang cinta beda agama/keyakinan. Cewenya muslim, cowonya Budha. Namun cinta mereka harus berakhir karena perbedaan keyakinan, tentunya didukung dengan orang tua yang tidak setuju. Pisah memang jalan terbaik, huff.

Cinta beda keyakinan, topik yg selalu menarik untuk dibicarakan walau masih di anggap tabu oleh sebagian kalangan. Beberapa orang pasti pernah mengalami dan mempunya akhir kisah yang berbeda-beda, sesuai takdirnya. Seperti sahabat saya yg pernah terjebak dalam cinta beda keyakinan. Dia, sebut saja Bunga, pernah meminta pendapat saya tentang hubungan cintanya, 'gak masalah, silahkan saja kamu pacaran dengannya. Asal jangan sampai menikah.'

Saya berkata demikian, bukan berarti saya melegalkan 'pacaran beda keyakinan', hanya saja ada beberapa hal yg menjadi penyebabnya.
1. Sahabat saya pacaran via dunia maya dan long distance relationship, so cukup amanlah n bs dkontrol, hehe

2. Saya tau dgn jelas bahwa sahabat saya bukanlah orang mudah menghianati Tuhannya dlm artian dia tidak mungkin pindah agama hanya karna c.i.n.t.a ;)

3. Feeling saya, Bunga hanya sedang berpetualang dgn kisah asmaranya. Tak ada unsur keseriusan dalam hubungan itu, walaupun dia mengaku benar2 jatuh cinta... aw aw aw ;D

4. Bunga sadar, bahwa kisah cintanya tidak akan happy ending alias resiko berakhir putus.. Huff

Keempat alasan inilah yg membuat saya tidak melarang hubungan Bunga ^^,

Mencintai dan dicintai itu hak asasi manusia. Dan cinta tidak pernah memandang SARA. Bukankah Tuhan satu?
Jalani saja hubungan itu dengan baik dan apa adanya, tapi ingat, jangan sampai melenceng dari aturan, ba.ha.ya!

Toh pada akhirnya cinta juga yang akan mencari jalannya sendiri...
Dia akan menuju ke tempat yang paling nyaman untuk di tinggali. Tentu saja disini ada campur tangan Tuhan. Karena tidak ada yang terjadi di dunia ini tanpa seizin-Nya. Betul? Hohoho

Finally, kisah cinta sahabat sayapun berakhir seperti yg telah dprediksikannya. Mereka sepakat untuk mengakhiri hubungan tersebut. Mereka putus, karena memang BEDA.
(Alhamdulillaah, kekekekeke :DD )


Nb: Silahkan Bercinta, asal jangan menghianati-Nya...!!


Sumber: Prima Cute -> http://www.facebook.com/home.php?#!/notes/prima-cutez/polemik-cinta-beda-keyakinan/448789957797

Senin, 18 Oktober 2010

=== Kuku, Anak Tiri, dan Cinta Seorang Perempuan ===

“Cinta laki-laki seumpama gunung. Ia besar tapi konstan dan (sayangnya) rentan, sewaktu-waktu ia bisa saja meletus memuntahkan lahar, menghanguskan apa saja yang ditemuinya. Cinta perempuan seumpama kuku. Ia hanya seujung jari, tapi tumbuh perlahan-lahan, diam-diam dan terus menerus bertambah. Jika dipotong, ia tumbuh dan tumbuh lagi.”



Perumpamaan di atas mengingatkan ku pada kisah tentang sahabat ku dan mamanya. Karena rasa ingin tahu ku yang sangat besar, membuatku selalu saja ingin tahu apapun yang terjadi pada semua orang yang berada didekatku. Kala itu, kulihat raut sedih yang terpancar di wajah sahabatku, Neng. Membuatku langsung bertanya “ada apa Neng, dari tadi diam ja kulihat?”.



“gak da apa-apa dek’ jawab Neng lemah.



“hemm, gak da apa2, tapi tampang macam orang abis kematian laki. Ayoo, cerita. Da masalah ma papa mu lagi yah?” tebakku, sebelum ini neng memang pernah cerita tentang papanya yang sudah tidak tinggal dirumah lagi, karena ada konflik keluarga.



“he em….” Sahut Neng lesu.



Ahh, aku gak suka kondisi seperti ini. Pasti sesuatu yang buruk telah terjadi pada Neng. Gak biasa-biasanya dia muram seperti ini. “masih belum pulang juga papamu? Emang kenapa sih dia?” tanyaku penasaran.



“rumit dek masalahnya, rumit.”



“rumit gimana? Jangan bilang kalo papamu nikah lagi yah.” Tebakku sadis…L



“hmm” desah Neng.



“waw, jangan bilang kalo tebakan aku benar.” Ancamku. Neng hanya tersenyum hambar.



“kok bisa? Sejak kapan? Sama perempuan mana? Ya ampuuun….” Tanyaku bertubi-tubi.



“sejak aku SMP. Perempuan tu bukan orang sini dek.” Jawab Neng.



‘hah… Jadi udah lama yah. Trus permasalahnya sekarang apa?.” Tanyaku pelan. Lalu Neng pun menceritakan semuanya, segala hal yang telah terjadi di keluarganya. Papanya yang telah lama menikah dengan perempuan lain dan kini telah memiliki beberapa anak dari istri kedua tsb. Namun baru saja perempuan itu meninggal dunia karena sakit. Yang menjadi masalah adalah papanya ingin membawa anak2 tsb ke rumah dan tinggal bersama Neng. Tapi langsung ditolak mentah-mentah oleh Neng dan kakak2nya.



Dan setengah frustasi Neng mengadu padaku bahwa ia tidak rela harus serumah dengan adik2 tirinya. Mamanya pun –yang lemah lembut— tak bisa berbuat banyak dengan kelakuan suaminya dari awal dimadu sampai saat ini. Ia cuma bisa pasrah.



Toh pada akhirnya papanya tetap saja membawa anak2 dari istri keduanya tersebut kerumah. Tanpa bisa dicegah oleh Neng dan kakak2nya. Hal ini dikarenakan mamanya lah yang memberi izin. Mamanya tidak tega untuk tidak menerima anak2 tirinya itu, apalagi mereka masih kecil-kecil dan yang bungsu masih balita. Ahh, sosok perempuan bijaksana dan tegar yang pernah aku temukan, langka.



Sekarang, setelah lama peristiwa itu berlalu, Neng pun mulai terbiasa (membiasakan diri) dengan adik2 tirinya. Ia bercerita pada ku bahwa papanya sudah bertobat, dan kembali terlihat seperti dulu lagi. Yah kehidupan mereka mulai kembali normal walaupun ada penambahan beberapa anggota keluarga baru. Sampai di sini persoalan beres. Dan aku takjub mendengarnya, senang sekaligus heran.



Bagaimana mungkin masalah pelik ini bisa selesai semudah itu? Nurani keadilanku berontak. Aku tak habis pikir, betapa mudahnya mama sahabatku itu memaafkan dan menerima kembali suaminya sekaligus anak2 tirinya setelah semua yang dilakukannya. Lelaki itu tak cuma berkhianat, tapi juga sempat tidak menafkahi anak-anaknya Dan ia memaafkannya begitu saja. Sebuah kenyataan yang ternyata banyak juga aku temui di masyarakat kita. Perselingkuhan (Ku namakan ini ‘perselingkuhan’ karena, yang namanya pernikahan/poligami tanpa izin dari istri pertama tetap saja Selingkuh! Huft…) yang bisa diselesaikan dengan mudah, hanya dengan kata MAAF. Mungkin inilah yang disebut orang sebagai “CINTA”! aiihhh…..



Papa sahabatku adalah laki-laki dengan cinta sebesar gunung, dan ketika ia meletus, laharnya meluap kemana-mana, menghanguskan apa saja, melukai fisik dan terutama hati dan jiwa istri dan anak-anaknya.



Mama sahabatku adalah perempuan dengan cinta sebesar kuku. Memang cuma seujung jari, tapi cinta itu terus tumbuh, tak peduli jika kuku itu dipotong, bahkan jika jari itu cantengan dan sang kuku terpaksa harus dicabut, meski sakitnya tak terkira, kuku itu akan tetap tumbuh dan tumbuh lagi.



Sebuah cinta yang mengagumkan dari seorang perempuan yang aku yakin tak cuma dimiliki oleh mama sahabatku itu. Cinta yang terwujud dalam sebuah tindakan agung : “Memaafkan”. Sebuah tindakan yang butuh kekuatan besar, butuh energi banyak, yang anehnya banyak dimiliki oleh makhluk (yang katanya) lemah bernama perempuan.







Purnama, 17 Oktober 2010

Selasa, 12 Oktober 2010

.: Witing Tresno Jalaran Soko Kulino :.

Cinta bermula karena terbiasa... Sebuah jargon yang begitu sederhana dan sangat nyata, karena Saya, Kamu, kita mungkin pernah mengalaminya.

Bermula dr curhat seorang temanku, saat itu kami sedang membahas ttg pacarnya yg terlalu cemburu.
'Emang cemburu ma sapa cowok mu tuw?' tanyaku

'Sama Eman. Padahal, Eman kan udah jauh dimata gak deket dihati...' jawab Neng.

'ya, mu ngomonglah jelas2 ma cowokmu tuw. Buat dia ngerti'.

'Udah capek aq ngejelasin ke dia. Bagus aq CPL jah, hehehe....'

'Halah, cari pacar lagi... Emang dah ada calon?' tanyaku.

'Hehehe, udah ada yg nyantol di hati sih. Tapi.... Dy dah punya cewek.'

'Ayoo, sapa tuu?'

'Ada deh, aq tu ma dy lg ngejalanin HTS gitu. Dy tw law aq udah punya cowok n aq jg tw law dy udah punya cewek.' jawab Neng sok misterius. Hahay, diotakku langsung muncul 1 nama.

'Davi?!' tebak ku.
'Menurut lu gimana tuw? Tanya Neng.

'Beneran Davi?!' tanyaku sekali lagi untuk memastikan. Namun hanya dijawab dgn senyuman oleh Neng.

'Neeeeeeng....... Kok bisa?! Davi beneran suka ma km?'

'Gak taw dek... Kan kata orang cinta tuw datang karna terbiasa.' sahut Neng.

'Yah yah.... Dari dulu aq udah menduga, pasti akan jadi seperti ini. Secara, kalian udah sahabatan lama. Pasti virus2 cinta menggerogoti kalian. Hmm, terus mau dibawa kemana hubungan kalian ne?' tanyaku.

'Hmm, ntahlah dek. Saat ini kami mencoba untuk menjalaninya jah dulu.' jawab Neng pelan.

'Terus pacar2 kalian tuw mau diapain? Ahh, malangnya mereka.'

'Itulah yg bikin aq pusing, gak mungkin kami mutusin pacar saat2 skarang ne. Mu tawlah pacar aq tu kek gmn orangnya. Susah untuk lepas dr dy. Davi jg gak mungkin mutusin ceweknya, coz ceweknya tuw cengeng.' keluh Neng.

'Itulah kalian ne, ntah kenapa pake acara jatuh cinta segala. Padahal udah sahabatan lama. Kenapa gak dari dulu jah?!'

'Yah, mw gimana lg dek, rasa itu baru tumbuh sekarang.'

'Jiaah, bahasamu lagi. Emang rasa apa sih neng?! Godaku.

'Menurut lu? Hahahahaha'

Okeh, cukup sekian perbincangan kami. Ehem, seperti kata Zigaz, Sahabat jadi cinta. Itulah yg sedang terjadi pada temanku. Kebersamaan yg mereka lalui selama ini, membuat rasa itu tumbuh tanpa diundang. Ahh, cinta....

Tak bisa hatiku menafikan cinta, karna cinta tersirat bukan tersurat.
Meski bibirku terus berkata tidaaaak, mataku trus pancarkan sinarnya.

Cinta datang karna terbiasa. Terbiasa jalan bareng, terbiasa ngobrol bareng, terbiasa maen bareng, terbiasa curhat bareng, bahkan terbiasa debat ato diskusi bareng bisa menumbuhkan gejolak rasa tak terdefinisikan itu. Ehem...;)

Ahh, witing tresno jalaran soko kulino. Jargon yg begitu sederhana dan sangat nyata dikehidupan sehari-hari kita.


Purnama/ 11-10-10 23-36

.: Witing Tresno Jalaran Soko Kulino :.


Cinta bermula karena terbiasa... Sebuah jargon yang begitu sederhana dan sangat nyata, karena Saya, Kamu, kita mungkin pernah mengalaminya.

Bermula dr curhat seorang temanku, saat itu kami sedang membahas ttg pacarnya yg terlalu cemburu.
'Emang cemburu ma sapa cowok mu tuw?' tanyaku

'Sama Eman. Padahal, Eman kan udah jauh dimata gak deket dihati...' jawab Neng.

'ya, mu ngomonglah jelas2 ma cowokmu tuw. Buat dia ngerti'.

'Udah capek aq ngejelasin ke dia. Bagus aq CPL jah, hehehe....'

'Halah, cari pacar lagi... Emang dah ada calon?' tanyaku.

'Hehehe, udah ada yg nyantol di hati sih. Tapi.... Dy dah punya cewek.'

'Ayoo, sapa tuu?'

'Ada deh, aq tu ma dy lg ngejalanin HTS gitu. Dy tw law aq udah punya cowok n aq jg tw law dy udah punya cewek.' jawab Neng sok misterius. Hahay, diotakku langsung muncul 1 nama.

'Davi?!' tebak ku.
'Menurut lu gimana tuw? Tanya Neng.

'Beneran Davi?!' tanyaku sekali lagi untuk memastikan. Namun hanya dijawab dgn senyuman oleh Neng.

'Neeeeeeng....... Kok bisa?! Davi beneran suka ma km?'

'Gak taw dek... Kan kata orang cinta tuw datang karna terbiasa.' sahut Neng.

'Yah yah.... Dari dulu aq udah menduga, pasti akan jadi seperti ini. Secara, kalian udah sahabatan lama. Pasti virus2 cinta menggerogoti kalian. Hmm, terus mau dibawa kemana hubungan kalian ne?' tanyaku.

'Hmm, ntahlah dek. Saat ini kami mencoba untuk menjalaninya jah dulu.' jawab Neng pelan.

'Terus pacar2 kalian tuw mau diapain? Ahh, malangnya mereka.'

'Itulah yg bikin aq pusing, gak mungkin kami mutusin pacar saat2 skarang ne. Mu tawlah pacar aq tu kek gmn orangnya. Susah untuk lepas dr dy. Davi jg gak mungkin mutusin ceweknya, coz ceweknya tuw cengeng.' keluh Neng.

'Itulah kalian ne, ntah kenapa pake acara jatuh cinta segala. Padahal udah sahabatan lama. Kenapa gak dari dulu jah?!'

'Yah, mw gimana lg dek, rasa itu baru tumbuh sekarang.'

'Jiaah, bahasamu lagi. Emang rasa apa sih neng?! Godaku.

'Menurut lu? Hahahahaha'

Okeh, cukup sekian perbincangan kami. Ehem, seperti kata Zigaz, Sahabat jadi cinta. Itulah yg sedang terjadi pada temanku. Kebersamaan yg mereka lalui selama ini, membuat rasa itu tumbuh tanpa diundang. Ahh, cinta....

Tak bisa hatiku menafikan cinta, karna cinta tersirat bukan tersurat.
Meski bibirku terus berkata tidaaaak, mataku trus pancarkan sinarnya.

Cinta datang karna terbiasa. Terbiasa jalan bareng, terbiasa ngobrol bareng, terbiasa maen bareng, terbiasa curhat bareng, bahkan terbiasa debat ato diskusi bareng bisa menumbuhkan gejolak rasa tak terdefinisikan itu. Ehem...;)

Ahh, witing tresno jalaran soko kulino. Jargon yg begitu sederhana dan sangat nyata dikehidupan sehari-hari kita.


Purnama/ 11-10-10 23-36

Rabu, 06 Oktober 2010

Usai sudah kisah antara Kau dan Aku (Aaarrgh, sakitnya ditinggal kawin...!!!)

Pagi itu, disaat aq masih fokus dgn mimpi indah
HP ku berdering. Hmm, malas dgn sangat rasanya menjawab tlp.
'Haaloo.' jawabku dgn mata masih terpejam...

'De, ternyata kabar yg kmaren itu benar. Mereka mau nikah!' jerit Neng.

'Haa, nikah, sapa?' tanyaku masih blm bs fokus.

'Akang de, Akang..! Td dy antar undangan kekantor. Emang nama dia dan Bunga yg tertera di undangan itu. Mereka nikah minggu depan. Hancur hatiku de. Pengen nangis rasanya. Tapi gak mungkin aq nangis dikantor.' jawab Neng dgn susah payah menahan emosi yg berkecamuk di hati dan pikirannya. Aq bs merasakan itu, PEDIH :(

'Ya ampuun, kok bisa? Kok secepat ini?' teriakku hingga membuat kantuk ku hilang seketika. Ahh, sakit, rasa nyeri itu kembali menusuk jantungku!

'Gak tau de. Aq stress. Udah dulu ya. Aq cm mau kasi laporan sm km jah. Ne aq mau meeting dulu. Bye'

'Ohh, oke!'

Klik...! Pembicaraan singkat terhenti, tp tidak dgn pikiranku. Ugh, berita ini membuat hati dan pikiranku sakit.
Hmm, inikah akhir dari kisah cinta (terlarang) Neng dan Akang?!
I hope so! Ini lebih baik. semuanya jadi jelas dan transparant.

Selagi masih sibuk dengan pikiranku, Neng SMS.
'Asli! Aq pengen nangis bombay, tp gk bisa.. orang mau meeting! De, remuk hati ku:'('

'Menangislah kalo itu membuatmu sdikit lebih tenang Neng. Tapi ingat, mungkin ini jawaban yg dberikan Allah atas semua yg tlah terjadi. Allah save you Neng' jawabku sok bijak (prestasi besar bs ngomong sebijak ini dgn kondisi baru bangun tidur, hahaha alay siteba jati* banget deh-_-' )

'Aq bru hbs rapat. Td ada cerita lucu dr manajer ttg Akang. wkt dy mw ksh undgn, orang2 pd surprise, smpe2 dy dpegang & dkeroyok rame2 hampir tanggal bajunya, hoho.
Hmm,.ada plong dhati, bnr kata mu, Allah save me. tp disisi yg laen da yg perih. Mnurutmu aq datang gk ya ke pestanya?'

'Hmm, kalo mu gak sanggup, gak usah datang jah. Tapi, lebih baik mu datang. Mu tunjukin ke dy law mu tu kuat. Okeh!' saranku pd Neng.

'Hmm, ntarlah aq usahakan datang :)'

'Siip...' balasku. Ahh, Neng, how poor are you? Dari sekian banyak laki2, hanya dia yg bisa menaklukkan hatimu. Tetapi kenapa dia juga yg menghancurkanmu?!
Itulah jahatnya dia, yg sebenarnya sudah memiliki kekasih tapi berani bermain api dengan gadis lain. Dan bodohnya kamu Neng, begitu mudah melabuhkan cintamu padanya, he is evil man! Right....?!

Yah, cinta memang tak bisa ditebak kapan datang dan pd siapa dilabuhkan. Cinta tak bisa diatur semau2nya.

Cinta cinta cinta....!

Aaaaarrrrgghhhh, sakitnya ditinggal kawin.....!!!

Ps: Allah save you, believe it!
(Catatan asal, masih da revisi)

Purnama, 6/10/'10 - 9.40wib

Sabtu, 02 Oktober 2010

Kalo kamu baik, aq pasti lebih baik. Tapi kalo kamu jahat, hmm, otakku dgn cepat menemukan cara untuk membalasmu...^^v

Entah kenapa, aq selalu saja mudah dikerjain ato jd bulan2an teman2ku..
Huft-_-'

Hal terakhir yg masih ku ingat jelas adalah saat aq masih kuliah. Saat itu dosenku tidak masuk dan hanya memberi kami tugas.

Aq yg tidak pernah betah dikelas, selalu saja keluar, entah itu untuk jajan ato hanya du2k dluar kelas.
Mungkin disaat itulah temenku beraksi. Saat aq kembali ke kelas, taraaa.... Tasku hilang!
Hmm, kalo bukan sepatuku yg dsembunyikan pasti tas ku yg jd korban.. Capede

Heran deuh ngeliat temenku (termasuk aq), kami ini anak kuliahan, tapi kelakuan masih seperti anak SD. Bahkan pernah salah satu dosenku menyebut kami sbg siswa Play Grup!
Waw.... It's true, hohoho:hammer...

Kembali ke tas ku yg hilang, seperti biasa, aq pun sibuk mencari. U know what? Tas ku dengan anggunnya nangkring dpohon nangka depan kelas, Aarrggghh.... Annoyed!!!

Dgn sdikit lompatan aq meraih tas ku, detik itu pula otakku memberi perintah.
Tuink tuink!
Aq pun melaksanakan perintah itu.

Ehem.... Dengan santai aq kembali kekelas dan mulai sibuk dengan tasku. Awalnya aq bersikap santai saja, and then tampangku begitu serius mencari sesuatu. Aq mulai membongkar-bongkar isi tas ku dan mengeluarkan isinya satu persatu. Mengecek seluruh isi tas. Yah aq kehilangan sesuatu!

Temanku pun mulai heran dgn tingkahku.
'kenapa de?' tanya slah satu dr mereka.
'kekna duit aq kurang deh' jawabku yg masih fokus membongkar isi tas ku.

'hah, hilang?'

'iya, duitku kurang. Td pagi uangnya pas, skrang malah berkurang' jawabku sambil menghitung uang berkali2.
'mu pake belanja tadi gak?' tanya temanku yg ikut membantuku mengecek isi tas ku.
'gaklah, aq belanja pake uang kecil. Duh gmn ne, aq mw byar uang kos nanti sore.' keluhku memelas.

Melihat kehebohan dan kecemasanku, teman2ku yg lain mulai cemas juga. Ada yg membantuku mengecek tas, ada yg marah2 sm temanku yg nyembunyiin tas. Ada yg mulai mencari dsekitar kelas. Pokoknya mereka panik Berat. Mereka (yg nyembunyiin tasku-red) sibuk menyangkal bahwa mereka tdk pernah membongkar tas apalagi mengambil uangku. Mereka berusaha meyakinkan..!

Aq mulai pasrah dan menyerah untuk mencari uang hilang tsb (krn sampai kpanpun uang it emg gak akan pernah ditemukan, hoho) dan aq mulai terlihat sedih, mataku memerah, dan airmatakupun mulai menetes dipipiku! yup, aq menangis tanpa bs ku cegah (Hahay, aq sendiri kaget, kok bs dgn mudah kluar airmata? Bener2 meyakinkan aktingku neh :p) aq pun mulai mengeluh tak jelas (curhat gitu) tentang bagaimana mencari kekurangan uang untuk bayar kos, ATM ku yg lagi kosong, kiriman masih lama datang, dst dst.....
Sbagian temanku mulai bersimpati dan menenangkanku, sedangkan yg lainnya mulai cemas dan merasa bersalah.


Aq yg masih menangis dikursi, hanya bs tersenyum dalam hati sambil mengintip tingkah mereka yg mulai kebingungan. Dan aq pun sudah tak tahan menahan tawa dan mengakhiri sandiwara ini.

Hmm, aq sukses ngerjain mereka!
Yes yes yes....;D

Sebenarnya aq masih ingin tetap bersandiwara, kalo perlu sampe besok, sepertinya seru tuw, melihat mereka pusing 7 keliling. Hoho, jahat_^

Tp, inilah aq, selalu saja tak bs berlaku 'tega'. (Aq gak suka ma sifat yg satu ini, lemah)


Aq pun mulai menegakkan kepala, mengusap sisa airmata, dan memberikan senyum kemenangan pada mereka.

Hahahahahahaha.....

Tawaku pecah tak tahan menahan geli,,
Mereka pun mulai kesal skaligus lega dan mengumpat tak jelas karna dikibulin, marah karena cemas melihatku yg benar2 seperti org sedih (aktingku meyakinkan gitu loh :p).

Wkwkwkwk, senangnya hatiku ;D

Orang 'iseng' sekali-kali emang harus dikasih pelajaran! Betul...:)


Ps: Jangan suka ngerjain orang kalo gak mau dikerjain.
Apalagi ngerjain aq, jgn coba2 deuh. Coz, kalo lg mood, otakku akan dgn cepat bekerja untuk membalasnya.
Remember it!



Peace ahh^^v

Minggu, 26 September 2010

Nakalnya Cinta ^___^

"..Lihatlah dan engkau pun pasti pernah atau bahkan sedang merasakan nakalnya cinta. Ia mengetuk pintu air mata. Jadilah mata berkaca dan tetesan bening pun berlinang menyusurupi pipi. Pun, tak ada tangan lembut yang menyeka.."

***

Kembali pena ini hadirkan tentang cinta karena ia menyusup dalam kehidupan tanpa meminta dan dipinta. Cinta memberikan warna dalam kanvas kehidupan walaupun manusia belum memahami makna kehidupan itu sendiri. Cinta memberi bekas dalam hidup. Kadang bekas itu berupa luka maupun dentuman bahagia. Tanpa sadar harus dan telah memilih, manusia bisa menjadi digdaya atau bahkan gila karena cinta. Maka, bukankah hanya kepada Pemilik dan Penganugerah Cinta lah kita pasrahkan jiwa??


>>Kenakalan Cinta. . .

Cinta itu nakal. Lincah, pula. Dibuatnya bayi menangis, menjerit dan berteriak hanya untuk menggapai susu sang ibu.

Cinta itu nakal. Lihatlah disana. Betapa banyak anak gadis tersihir rayuan gombal cinta dari lelaki. Betapa banyak anak lelaki ingusan harus berlagak pahlawan di depan wanita yang dicinta. Ia harus tersulap dan bertopeng menjadi laki-laki bijaksana nan arif. Penampilan pun berubah baik dari pakaian, parfum dan gaya berjalan hanya untuk sekedar menepati janji pertemuan dengan si dia.

Sungguh nakal cinta itu. Lihatlah si kaya memiskinkan diri agar meraih kenikmatan sesaat dengan kekasih hati yang tak sah secara syar’i. Lihatlah pula si miskin, ia mengkayakan dirinya agar terlihat “wah” di depan sang pujaan. Para wanita pun dibuat nakal oleh cinta. Jadilah mereka tak bermalu. Jadilah mereka begitu mudah terayu. Jadilah mereka diobral. Secara sadar atau tidak, mereka mengatasnamakan cinta sejati. Mereka rela berkorban segalanya demi pria yang dikasihi.

Nakalnya cinta. Atas namanya lah seorang muda-mudi berzina. Mereka robohkan keimanan dan kehormatan diri.

Aiiiiiiiiiiih..

Karena kenakalan cinta, seorang suami kerap kali berbohong menutupi jati dirinya karena khawatir isterinya akan kecewa. Kekecewaan sang isteri adalah rasa sakit yang menyesakkan dadanya. Maka tak usah kaget ketika sang isteri baru tahu belakangan sang suami adalah koruptor..

Bisa jadi sang suami yang begitu baik, santun dan penuh kasih itu ternyata seorang berdarah dingin yang bisa membunuh ratusan orang dengan kesadisannya.

Demi kebahagiaan sang anak, atas nama cintalah orang tua harus bermaksiat kepada Allah. Jadilah ayah seorang pencuri. Jadilah ia pemakan riba. Jadilah ia pendusta. Jadilah ia menghalalkan yang haram atau mengharamkan yang halal.

Aduhai. .

Nakalnya cinta. Ia hadir dan bereaksi dalam jiwa dan membuat letupan-letupan makna yang kerap mengejutkan. Dan jiwa pun tak sadar kapan ia bergemuruh di langit hati. .

Terlalu banyak manusia yang menjadi korban kenakalan cinta. Bertumpuk-tumpuk novel-novel picisan menglamorkan kisah para korban cinta itu dalam adegan-adegan heroik. Padahal siapaun tahu kalau adegan tersebut adalah kecelakaan yang menonjok jiwa sekaligus menumbuhkan dosa.

“dijadikanlah indah pada (pandangan) manusia kecintaan kepada apa-apa yang diingini, yaitu wanita-wanita, anak-anak, harta yang banyak dari jenis emas, perak, kuda pilihan, binatang-binatang ternak dan sawah ladang. Itulah kesenangan hidup di dunia dan di sisi Allah lah tempat kembali yang baik (surga)..”[1]


>>Mendayung Hati di Telaga Cinta Sejati. .

Adalah Allah azza wajalla telah selipkan teori mengakali cinta dalam lengkap, agung dan paripurnanya ajaran islam sebagai risalah langit. Hanya islam lah yang mampu jelmakan cinta menjadi anugerah. Hanya islamlah yang mampu menempatkan cinta pada rel yang sebenarnya.

Untukmu saudaraku,

Untukmu saudariku,

Sekiranya cinta tidak ditundukkan dan di akali maka ia lah yang akan mengakali jiwa yang menjadi tempatnya ber-inang. Setelah itu, ia akan mendikte pikiran. Ia akan membodohi diri. Lalu ia akan menghentakkan anggota badan untuk memperagakan kemaksiatan. Tak lah bisa selanjutnya dibedakan hitam dan putih sehingga menubruk dosa yang mengkaratkan hati.

Menundukkan cinta sama lah artinya dengan membangun ketundukan dengan penuh kepatuhan dan penyerahan diri terhadap Sang Penganugerah cinta itu sendiri. Dialah Allah Yang Maha Rahman dan Maha Rahiem.

Dialah yang menciptakan langit tanpa tiang penyangga. Dialah Allah yang menjadikan malam bertabur gemerlapnya bintang dan memoles langit malam dengan kemuning rembulan. Dialah Allah yang menerbitkan mentari di ufuk timur lalu disambut kicauan burung-burung. Beberapa waktu kemudian datanglah hangatnya waktu dhuha seiring keringnya embun di dedaunan.

Dialah Allah yang membenamkan mentari dengan warna mewah memerah. Telah tiba saatnya hewan-hewan kembali ke sarangya. Telah tiba saatnya adzan berkumandang.
Dialah Allah yang mentakdirkan kemarau datang bertandang. Setelah itu datang lah musim hujan. Allah lah yang menyiramkan air ke bagian permukaan bumi yang Dia kehendaki. Basah lah bumi itu. Dialah Allah yang menguncupkan dedaunan muda dan menghijau sejuk dipandang.

Dialah Allah yang menghembuskan udara yang mengalir diantara langit dan bumi. Sementara burung-burung mengepakkan sayapanya sambil berpurtar-putar di udara. Dialah Allah yang menggerakkan awan menyusuri langit biru.

Dialah Allah yang mengabulkan seluruh do’a hambanya. Dia anugerahkan dan membagikan rizki. Dialah Allah Yang Maha Pengasih lagi Penyayang melebihi kasih sayang seorang ibu yang bercucur mata karena begitu cinta kepada sang anak.

Dialah yang menjadikan surga dan kenikmatannya teruntuk orang-orang yang bertauhid dengan benar. Pula Dia sediakan neraka dan adzabnya bagi kaum yang ingkar lagi kufur.

Allah lah pula yang menurunkkan agama yang mulia melalui malaikat yang mulia dengan kitab yang paling mulia kepada seorang manusia yang paling mulia. Dialah Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam yang sangat cinta kepada umatnya. Amat menginginkan kita masuk surga dan terhindar dari adzab neraka. Dialah lelaki yang selalu mencintai dan selalu dicintai.

Maka dari itu, Allah dan Rasul-Nya lah menjadi muaranya cinta. . .




>>Ada Allah Tempat Adukan Rasa. .

Ibarat koin, cinta itu bermuka dua. Ia bisa mendatangkan bahagia dan pula penghias jiwa. Namun di sisi yang lain, ia bisa guncangkan derita. Kerapkali jiwa dibuatnya merana. Kerap kali ia goreskan luka. Terlalu sering diundangnya duka di hati. Jadilah hati berkarat dosa nan menanggung derita.

Lihatlah dan engkau pun pasti pernah atau bahkan sedang merasakan nakalnya cinta. Ia mengetuk pintu air mata. Jadilah mata berkaca dan tetesan bening pun berlinang menyusurupi pipi. Pun, tak ada tangan lembut yang menyeka.

Namun begitu, ada Allah tempat mengadu. Para pendahulu baik para nabi dan orang-orang shalih pun mengadukan kepada Allah terhadap peliknya masalah yang mereka hadapi. Mengadu yang bukan menggugat namun menumpahkan rasa dan menyemburatkan do’a penuh harap.

Adalah Yusuf ‘alaihissalam mengadukan rasa kepada Allah ketika dia harus digoda seorang wanita cantik dalam ruangan yang tertutup di istana raja. Nakalnya cinta tengah bereaksi hebat. Dan dengan keteguhan imannya, Yusuf ‘alaihissalam pun diselamatkan Allah dari maksiat yang menggoda hati dan menggelorakan nafsu. .

Subahanallah, dialah yang menolong hambanya. Dan memang kepadanya lah meminta pertolongan.

“iyyaaka na’budu wa iyyaka nasta’ien.”
“hanya kepada-Mu lah kami beribadah dan hanya kepada-Mu lah kami pinta pertolongan”[2]




>>Saatnya Mengakali Nakalnya Cinta. . .

Telah tiba saatnya seorang balita harus berhenti diberikan ASI. Namun ketika ia masih ketagihan, seorang ibu harus mengakalinya. Entah harus memolesi jejamuan pahit di [maaf] puting susu atau dengan cara lain agar sang balita sedikit “kapok”.

Begitulah cinta. Harus pula diakali dan disiasati agar tak menguasai dinasti hati..
Kecintaan berlebih terhadap makanan dan minuman harus diakali dengan puasa sehingga tak rakus lagi mengejar nikmat perut semaunya.

Kecintaan berlebih terhadap syahwat akan menggelorakan nafsu. Diakalilah ia dengan menikah atau puasa bujang (shaumul ‘uzzab) bagi yang belum mampu berumah tangga. Lalu melunaklah nafsu yang bergejolak sehingga ia tak berlagak dan merusak. Tak terceburlah diri dalam dosa.


>>Senarai Harapan. .

Tetaplah berada pada kesadaran bahwa cinta itu sebagai penghias jiwa, bukan menguasai jiwa. Jadikanlah cinta itu indah sesuai dengan ketentuan agama yang mulia. Oleh karena itu, memahami islam dengan benar adalah kunci utamanya. Pelajari lah tauhid agar memebersihkan karat-karat hati.
Jadikanlah cinta sebagai alat memburu kebahagiaan hakiki. Hiasilah hati dengan cinta sejati yaitu cinta yang dikelola agar benar-benar bermuara dan berlabuh syahdu di dermaga cinta-Nya. Maka cinta lain akan tunduk dan mendahului kecintaan kepada Allah.

“pokok-pokok iman yang paling kuat adalah mencintai karena allah dan membenci karena Allah.” [3]



Tak usahlah bersikap jumawa untuk tidak berdo’a dan meminta pertolongan kepada Allah dalam berbagai masalah. Hanya dengan pertolongan Allah lah terselamatkan dari jerat-jerat cinta.

Nabi shallallahu ‘alaihi wasallam berkata kepada Ibnu Abbas:

“sekiranya engkau hendak pinta pertolongan, pintalah kepada Allah..” [4]


Akhirnyaaaa…

Cintailah siapapun, cintailah apapun selama cinta itu bermakna dan berguna untuk kehidupan dunia maupun kelak dihari kebangkitan. . .

Wallahu a’lam. Subahanaka allahumma wa bihamdika asyhadu alla ila hailla anta astaghfiruka wa atuubu ilaika. .

***

Penulis : Rufaidah Kiky & Fachrian Almer Akiera

Editor : Fachrian Almer Akiera

Rabu, 15 September 2010

.: SUKA, SAYANG dan CINTA :.

Saat kau MENYUKAI seseorang, kau ingin memilikinya untuk keegoisanmu sendiri.
Saat kau MENYAYANGI seseorang, kau ingin sekali membuatnya bahagia dan bukan untuk dirimu sendiri.
Saat kau MENCINTAI seseorang, kau akan melakukan apapun untuk kebahagiaannya walaupun kau harus mengorbankan jiwamu.

Saat kau MENYUKAI seseorang dan berada di sisinya maka kau akan bertanya,"Bolehkah aku menciummu?"
Saat kau MENYAYANGI seseorang dan berada di sisinya maka kau akan bertanya,"Bolehkah aku memelukmu?"
Saat kau MENCINTAI seseorang dan berada di sisinya maka kau akan menggenggam erat tangannya...

SUKA adalah saat ia menangis,kau akan berkata "Sudahlah,jangan menangis."
SAYANG adalah saat ia menangis dan kau akan menangis bersamanya.
CINTA adalah saat ia menangis dan kau akan membiarkannya menangis di pundakmu sambil berkata,
"Mari kita selesaikan masalah ini bersama - sama."

SUKA adalah saat kau melihatnya kau akan berkata, "Ia sangat cantik dan menawan."
SAYANG adalah saat kau melihatnya kau akan melihatnya dari hatimu dan bukan matamu.
CINTA adalah saat kau melihatnya kau akan berkata,"Buatku dia adalah anugerah terindah yang pernah Tuhan berikan padaku.."

Pada saat orang yang kau SUKAi menyakitimu, maka kau akan marah dan tak mau lagi bicara padanya.
Pada saat orang yang kau SAYANGi menyakitimu, engkau akan menangis untuknya.
Pada saat orang yang kau CINTAi menyakitimu, kau akan berkata,"Tak apa dia hanya tak tau apa yang dia lakukan."

Pada saat kau SUKA padanya,kau akan MEMAKSANYA untuk menyukaimu.
Pada saat kau SAYANG padanya,kau akan MEMBIARKANNYA MEMILIH.
Pada saat kau CINTA padanya, kau akan selalu MENANTINYA dengan setia dan tulus...

SUKA adalah kau akan menemaninya bila itu menguntungkan.
SAYANG adalah kau akan menemaninya di saat dia membutuhkan.
CINTA adalah kau akan menemaninya di saat bagaimanapun keadaanmu.

SUKA adalah hal yang menuntut.
SAYANG adalah hal memberi dan menerima.
CINTA adalah hal yang memberi dengan rela. Tanpa Syarat.


Ketika kamu sdg bersama dia, kau berlagak mengacuhkannya.
Tapi ketika dia tidak ada, kamu berusaha mencarinya. Pada saat itu, kamu sedang jatuh cinta..

Walaupun ada orang lain yg selalu membuatmu tertawa, mata dan perhatianmu hanya tertuju pada si dia.
Maka, itu tanda kamu sedang jatuh cinta..

Walaupun seharusnya dia sudah meneleponmu untuk memberitahu kabarnya, tapi teleponmu tak berdering.
Dan kau terus menunggu telepon itu. Pada saat itu, kamu tahu kamu sedang jatuhcinta...

Jika kamu lebih tertarik dengan e-mail pendek darinya
daripada e-mail yg panjang dari orang lain, kamu sedang jatuh cinta...

Jika kamu tak bisa menghapus smua sms dlm hpmu
karena ada 1 sms dari dia, maka kamu sedang jatuh cinta...

Ketika kamu mendapat sepasang tiket gratis menonton film,
kamu tidak berpkir 2 kali untuk langsung mengajak dia. Pada saat itu kamu sedang jatuh cinta...

Kamu mungkin selalu bilang pada dirimu,"dia hanyalah temanku ",
tapi pada akhirnya, kamu akan menyadari bahwa kamu tidak bisa menghindari daya tariknya.
Pada saat itu, kamu sedang jatuh cinta...

Jika kamu sedang membaca Notes ini dan seseorang muncul sekelebat dalam pikiranmu,
maka kamu sedang jatuh cinta pada orang itu...

^__^

Senin, 13 September 2010

Gado-gado part 2....(revisi)

# Alkisah, sorang Ustadz dBandung sdg mceramahi anak
yatim piatu dbln Ramadhan. Suatu saat, Ustadz mbahas soal
rokok jg.
“Kalian jgn mulai ikut-ikutan merokok. Itu pbuatan
sia-sia. Buang-buang uang, dan hanya merusak kesehatan. Utk pa
...merokok ? Biar dibilang jantan ?”
“Sini, biar Ustadz kasih tau. Cba lihat itu banci-banci dJlan Sumatera. Semuanya merokok. Mn ada merokok itu jantan. Itu
klakuan pr banci!”__^^v

# Jika mereka berkata-kata, kita harus berkata, bersuara; satu, dua, sratus, sribu dan sjuta. Itu cara menghadap orang berkata2. Kata2 ialah ekspresi dan pengikat. Kita mengajar mengikat diri dan otoritas diri dgn kata2...

# Sungguh penasaran aq dgn hatimu. Ingin rasanya aq mrobek dadamu dan melihat sluruh isi hatimu, sbesar apakah rasa benci yg kw simpan dsana?! Blehkah.....
# Pangkal hari brujung waktu. Pangkal ruang brujung sudah. Pangkal usaha brujung ria. Pangkal diam brujung emas. Pangkal malas brujung lemas. Pangkal usia brujung beku. Hari, wktu, ruang, usaha, diam dan malas adlh mesin penggerak dan bgerak. Manfaatkanlah sbaik mungkin...(",)
# Jgn mengutuk mereka... Biar Allah saja yg mengutuknya.. Allah Maha Mengetahui lagi Maha Membalas..-_-v
# Untuk apa melaknat hal yg rudah terlaknat... Untuk apa mengutuk hal yg sudah terkutuk... Ingat, pekerjaan kita yg lain masih banyak....-_-v
# Perdamaian hanya sebatas kata
# Jangan takut miskin, tp takutlah jd kaya. Jangan jadi org miskin, jadilah org yg kaya...
# Kematian itu sbuah misteri. Sbuah lorong gelap dan panjang. Sbuah selat arus yg tanpa ujung. Suatu sosok pita waktu yg tak mungkin dpotong dlm penggal dan segmen yg diingini manusia, walau dgn alasan apapun..
# Diam dan ke-diam-an adlh sbuah fenomena yg diacungkn jempol ketika orang lain berlomba-lomba bercakap dan berujar....

# Just a Joke..^__^,
Salah stu negara miskin mgirim surat kpd FAO-PBB, isi suratna sbg brkt:

"Tuan2, tlonglh kami. Negara kami sdg dtimpa bncana
klaparan... Byk pnduduk kami mati klaparan. Tlonglah, bntulah
...kami utk mmecahkan msalah ini."

Sminggu kmudian, dtglah srt blsn:

"Pmecahanya... Klau da rakyat Anda yg klaparan, beri sj makan
scukupna. Jgn lupa beri vitamin2 yg menyehatkan!" ^_~
# Merasa sudah jadi malaikat yaa, bisa mengaudit amal dan niat orang..
# Sulit untuk memastikan siapa yg menawan dan siapa yg tertawan...
# Kenapa selalu mempertanyakn pertanyaan yg (sebagian) jawaban udh dketahui?!
Toh, sbagian jwbn lg gak bs dan gak mau dterima...
# Listen.. Saat ini bukan jadwal ku untuk marah2. Jd, tlg jgn cr masalah. Ok!
# Lebih mudah mengatakn drpd mlakukan. Cobalah... Kau akan tau sperti apa rasanya...
# Emosi tidak membutuhkan kebenaran jika sudah mengambil alih kendali akal sehat...
# Kebiasaan berdebat, beradu argumentasi yang SEHAT (bukan debat kusir_^) adlh kebiasaan yg mencerdaskan. Orang dilatih untuk sportif, waspada, berpikir logis-runtut, bs mengambil jarak ontologis dan terbiasa mpertanggungjwbkn pngetahuanya scra epistemik...
# Taukah kamu, stiap komentar yg km ucapkan, jg berlaku untukmu...
# Kw tau, perasaan terperangkap yg aq rasakan ini tak mau pergi...
# Pikirkan yg lebih penting!!
# Jgn mremehkan lantunan adzan dan menganggapny tdk pnting ato bhkan bs mnganggu lingkungan. Justru krn mdengar adzanlh setan akan mnjauhKn diri dr lingkungan kita, krn adzan adlh sbuah refleksi dzikir n ajakan u melaksanakn ibadah kpd Allah. Kalo ada yg tdk senang mdengar suara adzan, bs jd itu krn setan tlah menelusup kdlm sanubarinya dan menganggunya..._^
# Marah adlh prkara manusiawi. Nmun, mrh u prkara yg tepat, dsaat yg tepat n dgn cara yg tepat tdk sll mudah utk dlakukn. Seorang mukmin, dberi tuntunan utk sll dpt mngendalikn marahx, hingga mrahx adlh krn kzaliman, n d ungkapkn dgn cara tdk mninggalkn keadilan. Smentara, mrh yg dbiarkn meluap murka brasal dr godaan set...an yg bl dturuti akan mjauhkn sseorang dr m'ingat tuntunan Allah n Rasul-Nya..
‎# "Sesungguhnya setan adalah musuh bagi kalian, maka sikapi mereka sebagai musuh." (Al-Fathir:6)
‎# 'Mereka berkehendak memadamkn cahaya Allah dgn mulut mereka, dan Allah tidak menghendaki selain menyempurnakn cahaya-Nya, walaupun orang2 kafir tidak menyukai.' (Qs. At-Taubah:32)
# Kbenaran seringkali sudah kita sadari, tanpa brlama-lama kita memikirkanya. Tp ada kalanya ia tak kuasa kita ikuti, krn berbagai sebab yg kita biarkan mendominasi kita. Kebenaran itu seringkali sederhana dan begitu gamblang, tapi tetap saja kita abaikan. Meski ketenangan kita pun menjadi korban, meski kata hati tetap menolak prilaku negatif yg kita pilih...
‎# 'Maka mengapakah mereka tidak mau mentadabburi al-Quran? Apakah karena hati mereka terkunci mati?' (Qs. 47:24)
# Memilih yang diyakini, dan meninggalkan yang diragukan...
# Berlebih-lebihan dalam pembicaraan dapat menyebabkan kehancuran. Sedangkan menjaga pembicaraan merupakan jalan keselamatan...
# Semua sudah dtetapkan,, kita tinggal mematuhinya saja...
# Penyesalan akan hari kemaren, dan ketakutan akan hari esok adalah dua pencuri yang mengambil kebahagiaan saat ini.
# Kamu akan slalu dilanda resah dan gelisah sepanjang tahun, sepanjang hidupmu, Jika, kebencian dan kemurkaan masih kau pelihara dalam hatimu...
# Bukan laut namanya jika airnya tidak berombak.
Bukan cinta namanya jika perasaan tidak pernah terluka. Bukan kekasih
namanya jika hatinya tidak pernah merindu dan cemburu...
# Aq gak Ok dan Km jg gak Ok. Itu baru OK...
# Sungguh, Sunnatullaah itu telah berlaku di masa lalu, berlaku pula di masa kini, dan akan tetap berlaku sampai akhir nanti...
# Jangan berangan-angan seolah-olah perubahan nasib bisa dlakukan spt membalikan telapak tangan. Perlu perjuangan panjang. Perlu ada perencanaan, program dan aksi. Bukan dengan angan2 dan koar2 kosong...
# Tunjukkan bukti, bukan slogan yang slalu dperbarui...
# Sabar bukan berarti pasif, menunggu ato mnerima apa saja yg mnimpa diri. Tapi, sabar adlh tidak tergesa-gesa, teliti dlm mnyusun rencana, hati2 dlm merespon perkembangan, dan tidak mudah tpancing provokasi, serta tdk trlalu cpt brharap hasil...Ok!
# Anak bebek akan bertingkah seperti ayam saat menganggap dirinya
ayam. Sebaliknya anak bebek bertingkah laku sebagai mana bebek lainnya saat dia sadar kalau dia itu bebek. Fenomena ini juga berlaku pada manusia, dia akan bertingkah sesuai dengan anggapan pada dirinya
sendiri.....
# Allah SWT memerintahkan kita untuk mau berpikir tentang
penciptaan-Nya yang begitu menakjubkan, rumit, dan kompleks. Namun semua itu telah Allah SWT tundukkan untuk kita. Ini sebagai tanda bahwa manusia memiliki kemampuan (dari Allah) untuk menundukan apa yang ada dilangit dan di bumi...
# Ketimbang tersinggung dengan ejekan dan kritikan, akan lebih baik
jika kita malah mengambil manfaatnya. Kadang ejekan dari musuh lebih
jujur dari pada pujian seorang teman... eits,, tidak termasuk FITNAH lhoo...
# Tahukah kamu, bahwa investasi yang paling rendah biaya oprasinya dan juga paling rendah resikonya, tapi paling cepat reinvestasinya adalah Senyum Yang Tulus...=) Kalau tidak percaya ,silahkan berinvestasi!
# sYa Allah, Dzat Yang Maha Tenang,, pliz tenangkan hatiku saat ini dan sterusnya...
# Dia menyatakan dan aq percaya.
Tapi ketika aq berusaha menemukan kesungguhan matanya,
Dia malah memasang kacamata hitam, untuk menyembunyikan dusta yg dia simpan disana...
# Buta, tidak semestinya buta mata...
# Sesungguhnya Allah suka kepada hamba yang berkarya dan terampil
(professional atau ahli). Barangsiapa bersusah-payah mencari nafkah
untuk keluarganya maka dia serupa dengan seorang mujahid di jalan Allah Azza wajalla. (HR. Ahmad)
# Sibuk memikirkan kbodohan org lain, hingga lupa dgn diri sendiri.
Mau sampai kapan spt itu?!
Ingat, pekerjaan yg laen msh banyak....
# Marah? Tidak tentu arah? Menangis? Geram? Rasa malu?
Apakah kamu ingin meneruskan hidup kamu dengan cara ini?
Jika jawapannya tidak, maka berubahlah segera...^__^
# Cemburu itu bumbunya kasih sayang,
Terlalu cemburu ngebosenin,
Gak pake cemburu hambar,
Dibuat cemburu tinggalin ajah….
# Hargailah kehidupan spiritual orang lain...
Be blessed_/\_
# Some people say "it's like a guilty pleasure." i know he is lying to me but i keep wanting him. I thought, i've already felt in love with him. But the worst part is, i'm lying too...
# Jangan ngatain orang laen bodoh,,
Sepinter-pinternya Einstein, tetep jah dia gak bisa bikin Rendang...^__^v
#Mengatakan tanpa mengatakan...
#Jangan berkata tidak bila kau jatuh cinta
terus terang sajalah buat apa berdusta
cinta itu anugrah
maka berbahagialah
sebab kita sengsara bila tak punya cinta
rintangan pasti datang menghadang
cobaan pasti datang menghujam
namun yakinlah bahwa cinta itu kan membuatmu
mengerti akan arti kehidupan
marilah sayang
mari sirami
cinta yang tumbuh di dalam diri
agar merekah sepanjang hari
__Doel Sumbang Song__

# Ahh... Cinta, kapan yaa berlabuh di tempat yang lebih baik....
# Gunakan energi dan waktu kita untuk perbaikan! Jangan buang percuma untuk menanggapi orang-orang yang masih terlena dalam pemahaman mereka yang sempit dan gelap...!
# Turuti kata hatimu itu yg terpenting..
# Setiap perempuan itu terlahir Cantik...
Tidak ada perempuan yg terlahir ganteng.._^
Bersyukurlah dengan apa yg ada...:)
# pa sih definisi cantik itu?! Cantik itu bla bla bla....
Bagiku cantik itu hanya 1 kata, PEREMPUAN.
Berbanggalah jd perempuan,,,=)
# Matahari bersinar cerah,
Hariku menjadi indah,
Saat warnamu warnaku
Menjadi satu...
# Bukan begini caranya, law ingin memperbaiki keadaan.
Masalah bukan untuk dihindari, tapi untuk diselesaikan...

Dengan bijaksana tentunya...
# Sedang mempersiapkan kata2 untukmu...!
Tunggu saja...
# Sikap lebih penting daripada Intelegensi_

# Sengaja DIA tak membiarkan kau mencintai selainNYA.
agar cintamu tak
kau labuhkan pd selainNYA.
maka terhalanglah kau dr apa yg kau cintai
sampai kau berputus asa dr mendapatkannya.
kau akan kecewa... kecewa
dan kecewa...
namun pd akhirnya kau akan sampai pd puncak kesadaran bhw
Hanya DIA lah yg berHAQ untuk kau cintai...
bukan yg lainnya..!

Selamat berjuang mengatasi gejolak rasa wahai saudaraku....
# Kalau sudah tau segala sesuatu itu bersifat relatif, maka harus nya di
jaga dengan komitmen. bukan di biarkan saja, di gantung2, dicoba2, di
ralat2...
# Alam memberikan kepada kita fenomema tersarat makna.
Kita harus belajar menampungnya demi menjadi aura yg menjiwai kehidupan ini...
# Ada yg bilang 'Agama' itu adlah 'Pakaian'.
Yups, Agama ibaratnya Pakaian,
Yg hrus dcuci n dbersihkan bila ternoda oleh kotoran.
Yg hrus dsetrika agar rapi bila kusut.
Yg hrus dletakan dtempat yg bgus (lemari) agar terjaga dgn baik.
Dan kita sangat membutuhkan PAKAIAN tsbut.
Apa jadina law kita gak punya Pakaian??

# Don't say "I'm single and very happy."
But, u must say "I'm single and wanna double."
# S.E.N.Y.U.M
Ia sederhana, tapi dahsyat luar biasa.
Ia kecil, tapi bermakna raksasa.
Ia mudah, tapi sangat berharga.
Karenanya,....
Tersenyum lah...
Nikmati keajaiban-keajaiban dalam hidup ini.
Dan...
Bagikanlah keajaiban bagi hidup sesama kita.

# Jangan memakai istilah Ta'aruf, jika hanya sebatas ingin menjadi uji coba bermain hati.
# Tak terbayangkan arti hidupku tanpa hadir-Mu.
Kau selalu hembuskan harapan, ketika ku kehilangan...
# Genggamlah hatiku, satukanlah langkah kita..
Dengan satu rasa, satu cinta...
# Hentikan marah2 gak jelas itu..!!
Atau aq akan menjadi orang yg paling menyebalkan yg pernah kw temui seumur hidupmu...
# Manusia memang memiliki kebebasan,,,
So, nikmatilah kebebasan itu.
Tapi jgn ganggu kebebasan orang lain...!
# Oh, bagus skali. Law skrg dhadapanku da lubang, rasanya dgn senang hati aq akan loncat masuk kdalamnya.
Tuing!!
Trus tinggal beberapa lama dsana sepertinya akan bagus untuk menenangkan hati dan otakku.
# Aq mw tdr. Mungkin bsk aq bisa brpikir normal.
Skrg, aq hanya sdg lelah..
# Kalaulah aq bukan aq,, pasti aq sudah terbang tuk mraihmu...
# Sdikit ksah nyata yg dbumbui penyedap2 yg beraneka rasa dan warna.
Sbuah rekayasa..
Lebay bin alay memang, kalo gak bgtu, gak jd sinetron ato roman picisan dund..
# Jangan jadi PENGELUH, PENGGERUTU & PENUNTUT ABADI...
Tapi bijaksanalah untuk bisa selalu THINK & THANK.
# Alam memberi hujah sederhana: setiap perjalanan, ada tujuannya.
# Kita ditetapkan utk memperoleh kesulitan. Sementara kita menghendaki kebebasan dr beragam kesulitan dan kesusahan.
Padahal tuntutan zaman berlawanan dgn tabiatnya.
Hmm, laksana meminta bara api ketika berada dalam air.
# Pepatah Melayu:
Jika panas berteduh, bila gelap bersuluh...!
#Cerita dongeng, tidak selamanya berakhir bahagia...
Benar bukan??
Dan aq bisa meramalkan,, ada kegelapan dihadapanku, jika aq tetap tinggal disitu.
(Tp sayangnya, aq tdk mau percaya dgn ramalanku-_-')
# Hanya ingin menghikmati detak jantung sendiri melafalkan nama-Nya.....
‎# "bersimpati dan empati itu mudah, tapi peduli itu tidak mudah! Orientasi hidup manusia berbeda-beda, pilihan untuk anda, ingin menjadi orang yang sekadar bersimpati atau menjadi yang peduli?" (Biaz)
# Orang yang Merdeka terbebas dari prasangka negatif, prinsip hidup yang salah, belenggu pengalaman, ego dan kepentingan, pembanding subjektif serta fanatisme yg menyesatkan... (OP)
# Kalau memang harus mengekspresikan kemarahan itu, keluarkanlah...
Cara ini akan membebaskn mu dr ketersumbatan emosi.
Tp, sgeralah kmbli kpd diri mu, karna kmarahan adlh api yg tanpa knal situasi akan menhanguskan semuanya...
# Pd stiap helai daun, sbnarnya ada representasi wajah Tuhan, pd skelebat chaya n angin, pd scuil tubuh tungau dan agas skalipun, Tuhan mprsembahkn representasi 'alam' dzat-Nya.
Utk menjeling n mnyongsong smua itu adlh dgn jlan 'kematian',
Mematikan keangkuhan, mematikn ksombongan, mnjalani cara zuhud sbg plajaran trawal m...engokah dan mndatangi teks yg trserlah d ats buku Allah muka bumi bnama semesta alam. (YY)
# Hati2 dgn pembicaraanmu.
Mungkin bagimu hidup itu mudah, tapi gak sama dgn orang lain...
# Kepada wanitalah lelaki memanggil Ibu, Istri ato Putri. Djadikn mereka dr tulang rusuk yg bengkok utk diluruskan oleh lelaki, tapi kalo lelaki itu sendiri yg tidak lurus, tidak mungkin mampu hendak meluruskan wanita.../\
# Orang yg Bijaksana adalah orang yg mampu menahan semua rasa yg bergejolak di dalam hati.../\
# Tidak akan lurus keimanan seorang hamba, sehingga lurus hatinya, dan tidak akan lurus hatinya, sehingga lurus lidahnya. (HR. Akhmad)
# Tidak ada dua cinta di dalam hati...
Dan tidak ada dua sembahan di atas langit...
# Jadilah orang yg paling banyak memaklumi.
# Kalo mw menangis, menangis saja..
Kalo mw muntah, muntah saja..
Gak usah ditahan..._^
# Pendapat seseorang tergantung kepada selera, pengetahuan dan apa yg dianggapnya benar..
‎# 'Tak satupun jasad yg bebas dari dendam. Tapi org Tercela menampakkannya sedang orang Terhormat menyembunyikannya' (Ibnu Taimiyah)
Hayoo, bagian manakah kamu?
Tercela ato Terhormat...
_/\_
# Begitu kuat pengaruh cinta kpd dunia, shingga atas nama cinta seorang Khalid bin Walid bs 'takluk' kpd dunia.
Hanya karna cintanya trhdp 2 hal sajalah yg sanggup mbuatnya 'betah' brada d dunia.
Pertama, cintanya yg menelaga trhdap istri tercinta.
Kdua, cintanya utk berjihad membela agama Allah.
...Aiih, smua krn c.i.n.t.a^__^
# Roda kehidupan itu selalu berputar. kadang kita sukses. kadang kita lebih sukses. kadang kita makin sukses. heuheu....
semoga kita diberi kesabaran ya...^__^
‎# 'Janganlah berfikir idealis kalau sikap masih menunjukkan pragmatis.'
# Do'a tahan lapar...
Allahumma baringsana wabaringsini wahauz walafar wamaumati waliatzamazihlama wakadafur watakada afafun wayawdahlah watahansaja aamiin...
‎# "Perhatian gak perlu dicari, yang penting, bagaimana cara kita memperhatikan,,__So, jangan takut tidak mendapat perhatian, krn masih ada DIA yg selalu memperhatikan dan tidak pernah melupakan kita"
# Suatu saat nanti, kalo kita sudah merdeka, jangan pernah skalipun mempermainkan kemerdekaan itu...
# Bukan Gempa yg perlu ditakuti dan diwaspadai, tapi Bangunan yg Kokoh di lokasi yg Aman lah yg harus diPersiapkan.
# Saat kita semakin bingung dan sesat dlm kehidupan, smakin banyk pula kita mengejar-ngejar sesuatu, mencari-cari, bertanya2, menuntut, meminta-minta, protes dst..


# Maka, berhenti dan diamlah sejenak.
# Andai cinta bs ku atur.
Tentu bkn dirimu yg ku pilih. Ku pilih dy yg mengasihiku tanpa batas dan alasan.
# Andaikan aq bs memburu waktu, aq kan segera berlari kewaktumu. Bersamamu untuk menit rasa dan merangkai cinta..
# Kata Nabi, "Surga dipagari oleh hal2 yg tidak disukai, sedangkan neraka diliputi oleh hal2 yg menyenangkan."
# Kalo mendengar 'katanya' si A, gak percaya n ditentang abis2an.
Tp, kalo 'katanya' si B, malah dpercaya.
Hmm, padahal sama2 'katanya', kok beda perlakuan?!
Jadi, percaya hnya pada apa yg menguntungkan sj. Gak fair!
# Ketika hidup menawarkan mimpi yg jauh melebihi harapanmu, tak masuk akal untuk menyesalinya bila impian itu berakhir...
# Terlalu banyak bohong hanya akan menyakiti dirimu sendiri....
So, jgn biasakan budaya bohong.
# Patah hati itu urusan Gawat Darurat yang harus segera dilakukan pemBidaian. Volunteer in action.com
# Bagimu bagimu. bagiku bagiku. kita bagi2 saja,
Bagi rata...!
Deal?!
# Walaupun aq sudah cukup sering mengalami peristiwa ketika aq nyaris mati, tapi bukan berarti dengan begitu aq jadi terbiasa...
# Layakkah cinta hidup semu laksana hantu? Yg melayang begai bulu panah, aq ingin menjejak tanah, mengambang membuatku lelah, aq ingin mmiliki, aq ingin diakui...
# Kita diciptakan dgn berbagai macam perbedaan.
Kalo smuanya sama, dimana nikmatnya hidup?!
# Pintak balaku, Kandak diagiah.
So, no time to maratok...
# Kamu hanya melakukan langkah pertama.
Namun Tuhan membantumu dgn langkah berikutnya...
# Kesel sih kesel...
Py, jgn sampe ngeluarin seluruh isi kebun binatang dr mulutmu dund.
Ckckck
Tuw mulut apa mulut yuaah_^
# Dan sesungguhnya Kami telah mengulang-ulangi bagi manusia dlm Al-Qur'an ini bermacam-macam perumpamaan. Dan manusia adalah makhluk yg paling banyak membantah. (Al-Kahfi-54)
# Semua sudah terjadi.
Dan ingat, Tak ada seorangpun yg bisa meralat atau merubah sejarah itu...!!
# Hanya utk sesaat, biarkan aq hdup semauku...
# Yg ingin aq dengar jelas bukan 'Terserah'
X(

Sabtu, 14 Agustus 2010

Gado-Gado....

Open ur eyes, ur mind, ur heart, ur hand.... And change ur life....

Para lelaki musti tau... Perempuan itu adalah makhluk yg sulit dipahami. Mereka suka belanja (shoping), apalagi kalo ada Obralan. Tapi, mereka paling tidak suka jika dihadiahi barang2 obralan..

Kw m'inginkn dy ktika bertemu dengannya, tp saat itu kw msh sangat muda dan romantis, dan kw membutuhkan nama u apa yg saat itu kw rasakan, jd kw pun menyebutnya Cinta...

Law niat na jah dah gak btul, biasa na rencna yg dah dbuat pasti gagal... Hmm perbaiki niat muw...

Hidup memang slalu penuh dengan warna-warni.
Bila terjebak sulit untuk coba keluar.
Semua pasti ada jalan keluar, cobalah berusaha....^__^v

Don't let the light in you become dark, because if your whole body is bright and none of it is dark, then you will shine bright like lightning even during the very dark of the night...

Cinta bukan mengajar kita lemah, tetapi membangkitkan kekuatan. Cinta bukan
mengajar kita menghinakan diri, tetapi menghembuskan kegagahan. Cinta bukan
melemahkan semangat, tetapi membangkitkan semangat - Hamka

Cinta, bkn hanya ttg AQ atw KM sj, Tapi ttg QT. Namun cinta jg bkn ttg QT sj, tp ttg smua yg ada dskitar kita, smua yg ada ddlm khdupn kita....(cinta plin plan euy "-_-)

Katakan maumu, qt raih smuax. Apa yg kw inginkan, aq jg memimpikan....

Pelan-pelan...! Dunia tidak akan terbang...

Pesan bang napi: 'Ingat, pernikahan terjadi bukan cuma karena ada niat pelakunya, tapi juga karena ada biaya... Waspadalah waspadalah!'

Jangan dgedor-gedor, cukup dketuk dan ucapkan salam. Jk kamu bruntung insyaallaah kamu bs masuk...

Teman adalah seseorang yang bersama dirinya kau bangga menjadi dirimu....

Tak ada 'cinta pada pandangan pertama', yg ada hanyalah 'kagum pada pandangan pertama'. Kagum dulu baru kmudian cinta, karna cinta itu membutuhkan waktu...

Bahaya iman adlh cinta dunia. Bahaya hati adlh kecondongan pada perhiasan dunia.

Jiwa yg tdk ada sinar cinta ddlmnya adlh jiwa yg tdk mngetahui apa makna cinta yg sbenarnya.....

Pernahkah kamu berpikir sudah berapa banyak orang yang telah kamu ZHALIMI dengan ASAP ROKOK yang kamu hembuskan?! jangan berbagi asap rokok dengan orang lain!!! ^^V+suerr

Buka mata hati telinga. Ssungguhnya ada yg lbih penting dr sekedar kata cinta. Yg kw inginkn tak sll yg kw btuhkn, mungkin mmg yg paling pntg. Cblh u mbuka mata hati tlinga.

Apbila wanita brusia 20th akn dlamar seorang pemuda, dy akn btanya dgn tenang, 'bgaimna dy?'. Jk dy sdh brusia 30th, dy akn btanya dgn pnuh prhatian, 'siapa dy?'. Namun jk sdh brusia 40th, mk dy akan bteriak, 'mana dy?!' ^_^v

Masa depanmu tergantung pada mimpi2mu. Mri kt tidur___oyasuminasai-_- zZzzz

Oh, bgs skali... Law skrg dhadapanku da lubang, rasanya dgn snang hati aq akan loncat msuk kdlmnya. Tuing!! Trs tgl bbrp lm dsn spertinya akn bgs utk mnenangkn hati dan otakku..

:: Cinta akan trpaut manakala satu sama lainya saling bertemu dan satu rasa ::

Kalaulah aq bukan aq, pasti aq sdh terbang tuk mraihmu..

Rendah hati dan rendah hati... Dgn krendahan hati, Anda akan menjadi orang yg dicintai.....^_^ met subuh....

Manusia yg bahagia adlah manusia yg menjaga akalnya ketika dia khilangan hatinya...hmm^_^
Tau gak, kenapa manusia dilarang berjudi? Krn judi itu permainan setan. Law manusia berjudi ntar setan maen apa?? Uler tangga, Fb an? Hahay...

Pernahkan kamu mrasakan bgaimn saat matahari mulai terbit mnerangi bumi yg tadinya gelap, dingin dan bisu? Tentu km mrasa hangat, terang dan sinarnya yg lembut mnyentuh kulit, hati, dan hidup kita...Gud morning all, have nice day^_^

Hanya ingin menghikmati detak jantung sndiri melafalkan nama-Nya.

Gagak terus berputar smakin gamang. Marah pada apa? Marah pada siapa? Marah pada marah yg tak terlampiaskan...

'Cause I, I just need time. My heart is numb, has no feeling. So while I'm still healing. Just try and have a little patience _¿_

Hidup akan berwarna indah bila mendapat sentuhan2 jemari cinta

If today was ur last day....

Dongeng sblm tidur : Pada zaman dahulu kala, sblm da kehidpan, Ga da manusia., Ga da hewan., Ga da air., Ga da apa-apa., Jadi.,Ga da yg perlu diceritain.. gud nite all(~_^)

Never gonna be alone! From this moment on, if you ever feel like letting go, I won't let you fall. When all hope is gone, I know that you can carry on. We're gonna see the world out, I'll hold you 'til the hurt is gone__(",)

Sperti yg KAU katakan, KAU akan slalu ada. Menjaga memeluk driku dgn cinta-Mu___(",)

Sangat kejam sekali ketika merokok didepan orang yg tidak merokok...!

KAU yg terpenting bagiku skrg. Terpenting bagiku sampai kapan pun...

:: Ada unsur2 mendasar dlm sgala bntk cinta sejati: kpedulian, tggjawab, rasa hormat dan pengetahuan. Rasa hormat hny munkin muncul pd individu yg mrasa tdk perlu mndominasi, mngendalikan atw mmanfaatkn org lain. Cinta adlh bocahnya kemerdekaan. Dan jelas, org tdk bs mcintai ap yg tdk dktahuinya. ::

:: Sengaja DIA tidak membiarkan kau mencintai selain-NYA...agar cintamu tak kau labuhkan pada selain-NYA....maka, terhalanglah kau dari apa yg kau cintai sampai kau berputus asa dari mendapatkannya......kau akan kecewa..kecewa dan kecewa...namun pada akhirnya kau akan sampai pada puncak kesadaran bahwa Hanya DIA lah yg berHAQ unt kau cintai...bukan yg lainnya ::

Lihatlah aq dsini, mlawan getirnya takdirku sendiri, tanpa-MU aq lemah dan tiada berarti.....(".)
My fren said: 'hey, why u write "i'm single n very happy", U must write i'm single n wanna double..'____hmm^_^

Seperti alunan detak jantungku, tak bertahan melawan waktu...(",)

Teman, tetangga dan lingkungan yg baik adlh rezeki dan karunia dr Allah yg tidak bleh disia2kan.
Mengingatmu membuatku merasa lucu, aneh dan kembali kecewa____hmm^_^

Orang yg sehat akalnya akan berpikir seribu kali untuk melakukan kejahatan.

'Kehidupan seperti pola permadani yg berjalin berkelindan, selalu kompleks, terkadang indah dan terkadang membingungkan.'

:: Love is a special feeling given to humans. Love turned the soul. Love makes a person happy and miserable at the same time. Anybody who understand love will be the love’s master, not his servant. ::
Tahukah kamu, mengapa Allah menciptakan ruang-ruang kosong di antara sela-sela jari Qt..?? Karna suatu saat nanti Ia akan mengirimkan seseorang yg akan mengisi ruang yang kosong itu dengan memegang tangan Qt untuk selamanya.....^_^

Tidak ada dua cinta di dalam hati, dan tidak ada dua sembahan di atas langit.....:-)

Kita terlahir bagai slembar kertas putih, tgl dlukis dgn tinta psan damai....

:: Ssungguhx prasaan cinta timbul bukan hny krn keindahn n keelokn sj, wlupun mmg jk tdk ad keindahn n keelokanx mk cinta tdk bsemi, ttpi cinta akn bsemi krn ada kserasian n kcocokn tabi'atnya ::
Hidup adlh pilihan. Mau baik ato buruk, mau sukses ato gagal, mau surga ato neraka, smua adlh pilihan. Namun tetap Allah Yang Maha Menentukan....

Puncak dr ksempurnaan cinta itu adlh penghmbaan, ktundukn, kpatuhn n ktaatn kpd yg dcintainya, n ini adlh sbuah kbnarn yg krnx langit, bumi, dunia n akhirat dciptakn.

Tahukah kamu, tiap mlm aq mati2an membunuh rindu?___hmm...^_^

"Kamu akan selalu tetap berharga, bagi dirimu, bagi diriku, bagi saudaramu, bagi sahabat yang lain dan kau tetap sama dimata Allah. Dia, Tuhanmu, akan berlari mendekatimu, jika kau berjalan menuju-Nya.
Aku pun sahabatmu akan melakukan hal yang sama, karena fitrah setiap diri kita akan mulia jika mencoba mendekati sifat2 Allah. Disanalah nilai dirimu berada."

Apakah aq tlalu manis? Pdhl dskitarku byk org. Knp hnya aq yg kau kjar?! Duh, nyamuk nakal, hbs bdanku kau gigit...v_v

No money nongkrong... No job nodong... Jiahaha dosen StrezB-)

Trend 2010 "No Money No Honey"__Jahat naa....^__*

Memang susah berfikir jernih kalo hati sudah tertutup...

The truth is gonna change everything.... Gud morning all...B-)

Berjalan d tpi pantai.. Semilir angin berhembus... Sejukan hati damai kan diri. Melihat biru.....\>_</

Berat hidup ini tanpa diri-MU,,,,,,^__^

Cicipi jah dulu, kalo enak habiskan.. Law gak?!


Cinta kasih kita akhirnya hanya dan cuma hanya untuk Ilahi (tidakkah kau tersanjung?). InsyaAllah Dia akan terus mencintai dan membimbing kita. Selamanya.....

Dalam Hidup Ini, Arungi Semua Cerita Indahku, ku Ingin Nikmati Semua Jalan Yang Ada Di Hadapku, Kan ku Tanamkan Cinta Tuk KASIH ku, Agar ku Bahagia.......\>__</

:; Kesunyian bknlah sekutu derita, mlainkan sahabat ktinggian jiwa ;:

'You can give without loving, but you cannot love without givin..'

Tersenyumlah...... Dlm ksabaran munajad pjg mu. Meski tajamnya duri mncabik-cabik lukamu, meski remuk redam menyerang hatimu.....

-Mahal bnr ktnangn hdp, ktentrman jiwa, tak tbeli olh harta mlimpah, tak bs dpaksa olh tenaga pkasa atwpn ol pnguasa, tentram akan hdir uth dlm jiwa kt, jklau kt mrasa aman dlndungi olh yg Maha Pkasa, jklau kt mrasa kaya dcukupi olh Pegenggam Smesta, jklau kt mrasa tegar dan mantap dtuntun olh yg Maha Tahu sglnya, yg M...aha Pengasih, Pemurah dan Penyayang. Dialah Allah SWT, terMaha dlm hdup (Aa' Gym)

At the first U make habbits, at the last habbits make U... .^.^

Insaallah, nanti pasti ada waktunya,,,, Sabar dan berikhtiarlah........^^v

:: God can give true love ::

: Kita bs bahagia jk bdamai dgn diri sendiri :

: Segala kebaikan takkan terhapus oleh kepahitan,, kulapangkan resah jiwa,, karna kupercaya kan berujung indah......>_<

: Cari tuw yg seIraMa......>_<

February ‘10

-: Sekali-kali batu karang yg raksasapun mampu pecah karna kmarahan ombak, maka tak mungkin jika sekerat hati tak pernah retak atw patah, padahal telah banyak badai yg membenturny :-

:: Impian manis yg telah lama pergi pasti akan kembali..! ::

Tu lah manusia!! slalu fokus pd 1 ksalahan dan mengabaikan 1000 kbaikan lainx...

: Bersenanglah, bergembira, hr ini kau yg punya. Brsenanglah hr ini, krn esok msh misteri.... Smg esok lbh baik.....\>_</

Down to earth.. Tak ada manusia yg sempurna..:)

:: burung2pun bernyanyi, bungapn tersenyum, mlihat kau hibur hatiku, hatiku mekar kembali trhibur simphony, pasti hidupku kan bahagia.....>_<

'Guys never been good. Maybe outside they look good, but in real they are bad in girls manner' (PM said)

Emosi, obsesi, cm bikin frustasi...

'Free mind, free heart'

Bertambahnya umur = berkurangnya jatah hidup. Rait......

January ‘10

Stiap ssuatu mmpunyai tanda yg mnunjukan bhw pnciptax adlh Yang Maha Esa.

Ya ampun,, ada apa dg otakku, knp isix hny ada km dan km?!

'Niat yg baik blm tentu drespon dg baik oleh orang lain'

it's not about laziness.....!!

Astagfiullah... Setan, jauh2lah kau dariku...!!

Knp hrs menjadi Jahat, kalo msh bs brbuat baik?!

Lg mikirin kata2 yg tepat u mu...!

__Think about future and not past, leave ex and see next__


Sapa bilang menunggu itu menyebalkan?! Menunggu itu media kesabaran, menunggu itu indah...

__Sabar adalah bunga2 keimanan,keharumanya adalah kepasrahan dan menyakini hikmah dibalik tiap musibah,kelopaknya adalah ketabahan,tangkainya adalah keteguhan jiwa. sabar itu indah!__

Apbila wanita brusia 20th akn dlamar seorang pemuda, dy akn btanya dgn tenang, 'bgaimna dy?'. Jk dy sdh brusia 30th, dy akn btanya dgn pnuh prhatian, 'siapa dy?'. Namun jk sdh brusia 40th, mk dy akan bteriak, 'mana dy?!' ^_^v

Buka mata hati telinga. Ssungguhnya ada yg lbih penting dr sekedar kata cinta. Yg kw inginkn tak sll yg kw btuhkn, mungkin mmg yg paling pntg. Cblh u mbuka mata hati tlinga.

Pernahkah kamu berpikir sudah berapa banyak orang yang telah kamu ZHALIMI dengan ASAP ROKOK yang kamu hembuskan?! jangan berbagi asap rokok dengan orang lain!!! ^^V+suerr

Jiwa yg tdk ada sinar cinta ddlmnya adlh jiwa yg tdk mngetahui apa makna cinta yg sbenarnya.....^_~

Bahaya iman adlh cinta dunia. Bahaya hati adlh kecondongan pada perhiasan dunia.

Tak ada 'cinta pada pandangan pertama', yg ada hanyalah 'kagum pada pandangan pertama'. Kagum dulu baru kmudian cinta, karna cinta itu membutuhkan waktu...hmm cinta hmm^_^

Teman adalah seseorang yang bersama dirinya kau bangga menjadi dirimu....=)

Jangan dgedor-gedor, cukup dketuk dan ucapkan salam. Jk kamu bruntung insyaallaah kamu bs masuk...^__^

Pesan bang napi: 'Ingat, pernikahan terjadi bukan cuma karena ada niat pelakunya, tapi juga karena ada biaya... Waspadalah waspadalah!' heuheu^_^v

___Gak perlu tajir, yg penting royal___

Masalahmu, tetap deritamu...^^

Bebas, lepas, hlangkn smua beban dhatimu....

Seolah-olah tak ada yg brubah,, sperti tak tjadi apa2.

Dmaafin kok, tp g dlupain...

Senjata org2 Aquarius adlh Logika...

Jum'at adlh hari baik. Mdh2n jum'at bsk adlh hari trbaikku..

Knp aq g pnya bakat pingsan ya...? Hrusny aq pingsn, hrusny jntungku bhenti. Biar tnang, biar damai dan tak mnyusahkn org:-(

Pengen kBalikpapan....!

Buat apa dbikin ribut? Toh ada Yang Maha Membalas.....;-);-)

Ada org kmpung bsifat kKota2an, it wajar, tandax pengen maju... Tp, kalo ada org Kota bsifat kKampung2an, bfikir primitif,, bnr2 g msk akal....:-S:-S

Dgn mnyebut nm Allah, yg maha sgala-galanya....:-)

'susah liat org snang, snang liat org susah - manusia bgt....'

'gak usah "pakai topeng".

Biasax, iseng2 brhadiah. Kali ini, iseng2 musibah.... Uhgg....!

'Knp msh tdk jujur? Payah....!

:Happy biday teman. Smoga Tuhan mmbrikan mu yg trbaik dr yg baik. spt Tuhan yg mjadiknku sbg temanmu...hehe^^v

Biarlah, tuhan aja yg membalas...

Hidup sekali, hiduplah brarti....

Bkn dr tulang ubun ia dcipta, krn bbahaya mbiarkanya dlm sanjung dan puja. Tak jg dr tulang kaki, krn nista mmbuatnya diinjak dan dprbudak. Tp dr tulang rusuk bgian kiri, dkt kehati u dsayangi, dkt k tangan u dlindungi.

'pasang niat kuat, brusaha krs dan bdoa khusyuk, lmbt laun, apa yg kita pjuangkn akn bhasil. Ini sunnatullah-hukum Tuhan'

'Sjarah mcatat, byk org bsr justru lahir dtngah himpitn ksulitan bkn buaian kmanjaan. Mreka bsr dg mngurangi jam tdurx, wkt bkrja n ksbukn mngurusi duniawi u mmenuhi kbtuhn ukhrawi. Mnydikitkn tdr mlm u bs bgun mlm. Sdikit canda u rasakn nkmatx ibdah. Tak blebihn dlm bgaul tuk rasakn lzatx iman. Mnahan diri dr mksiat biar tubuhx ttp sehat'

Tnang teman... Aq psti akn mnemuknx ko'

Rumput tetangga emg lbh hijau. prut knyang, hti snang.... Thx God

Bknx brmksd curang, py hdp tu emg hrs pintar2. Mknya, jgn pelit jd org....:-P

Brasa nano2, ramai rsx....B-)

Jgn tanyakn rumus it sm aq, aq jg g tau, aq jg ssh....!

Wake up! And create the life u want....

Walaupn berbagi makann yg cm dikit, kenyangx slangit... Thx Allah....

Yg hilang, biarlh hilang. Yg prgi, biarlh prgi...

'kputusasaan akn mlmahkn pndangn n mnutup pndengarn. Kt tdk dpt mlihat kcuali byang2 khampaan, dan tdk bs mdngar kcuali dtak jntung yg kosong (KG)'

Bleh bharap, py jgn bharap2. Bleh mminta, py jgn mminta2....

'tak betul, tak betul.... Pdhl Tuhan bilang jgn mncuri, dy malah mncuri, tuhan blg jgn mghina, dy mlah mghina... Macam manolah ni,,,

'cinta adlh urusn hati. Manusia tdk pnya kuasa dhdapanya. Hati brada dgenggamn k2 tangan Tuhan yg dblak-blik ssuai khendak-Nya. Andai cinta bkn mutiara bharga, tdk akn munkin para nabi diutus ssuai zamannya - ibnu majah'

'jgn kw bgunkn prmpuan yg sdg dlanda cinta. Biarkn dy larut dlm mmpi mnis agr tak mnangis saat mhdapi fkta yg tnyata pahit - mark twain'

'laki2 sll mrsa smprna bl mmpu mnundukkn prmpuan dan mmbwtx mnyerhkn diri seutuhx. Ttp prmpuan sll mrsa tdk smpurna sblm mbrikn yg tbaik kpd laki2' (Anuriyah)

'nanti, kt akn tahu jg, knp kt pnya ksdaran dan jiwa raga, u mrasakan kpdihan yg mndalam maupun kgembiraan yg mmabukkn'

"hati yang mendapatkan anugerah bisa mengenal Robb-nya, pasti akan mencintai-Nya, dan rindu untuk berjumpa dengan-Nya, serta merasakan nikmat bisa melihat wajah-Nya yang mulia"

walau susah hadapilah, itu memang kenyataan. hadapilah, itu namanya cobaan. dan tegakkan kepalamu, tuk lanjutkan hidup. biarkanlah tercipta hidup baru...!

Ambil waktu u mnyendiri smentara wktu & mngalihkn pkiran dr sgla rutinitas, km akn mrasakn manfaatx, mk lakukanlah....

syukuri apa yg tlh km miliki dan alami. Krn manis atau pahit, it smua ttp bguna u mndwasakanmu...

'menjadi dewasa memang sulit, tapi harus!'

Senang|kecewa. Wer is my position?

Mndpt 1 pljrn hr ne. Kpanikan tdk mnyelesaikn suatu mslh! So, cblh u tdk PANIK....;-)

'kurangi janji dan tepatilah, serta berikan lebih..'

'dlm msyrakat manusia ada binatang jalang, tp dlm msyarakat binatang tidak ada satupun manusia jalang..!

Dont give up...! anggap rintangan sbg debu yg bkal hlang dtiup angin...

'ktika hidup mnawarkn mimpi yg jauh mlebihi hrapanmu, tdk msuk akal u mnyesalix bl impian itu brakhir...'

'jangan mnjadi pengeluh, penggerutu, penuntut abadi. Tapi bijaksanalah utk bs slalu THINK n THANK....'

'stiap kjadian pasti ada tujuan.....!'

'tau gak, knp Allah mencptakan ruang kosong diantara jari2 kamu..? Karena, suatu saat org yg bnr2 tulus mnyayangimu akan mmenuhi ruang itu. Dgn mmegang erat tanganmu slamanya.....'

Keep breathing n don't be scared...!

Ampun dah, kalo pnya tmn ingkar janji. Awak ada u dia, dia ada u org...!!

Don't care, Whatever u felt, u say n u do....!

Bangun... Atw kw akn trtinggal hal kcl brnm hidup!

Brusn dgr ppatah 'awak demi kawan, kawan demiKian.....' Hmm, realita bgt!

'ksenangn dlm bntuk apapun d dunia ini tdk abadi! Ksenangn spt glembung2 sabun yg stiap saat dpt mletus dan lnyap d udara...'

Pilih mana: A. Jd pcundang yg gak pnya tmn. B. Pnya byk tmn, tp diam2 mmbencimu..??

Si A maux begini, si B maux bgitu.. Lha, kmauanku?? Kok g dgubris yak?...

Hidup adalah belajar. Knali diri sndiri, hadapi knyataan apa adax, dan kt trbebas dr appun jg...

ɐɥɐɥɐɥɐɥɐɥɐɥ˙˙˙˙˙qǝq oʎ oʞ odɐ

'tmn tak akn mbwt tmnx sdh, aplg mnangis. Brtrus trang n sling mgrti adlh bgn dr prshbtn, jgn tkt mmbwt tmn mrh, jk it u kbaikn'

It's a long long journey.... I must stay strong, i must go on!!!

td pagi aku dpt sms, isinya : "aku tuw gak da gairah dow bwt beraktifitas, aku dah kehilangan de, semua. cuma km yg aku pnya.."Gila,, gak salah neh sms?? (prasaan ku campur aduk, seneng, terharu, aneh, muntah,,,!:mode on)

"TerLaRanG uNTuk diINgat, taKut uNtuk diLuPakaN; suNGguh suLit meNJalaniNya."

"kau yg terpenting bagiku skarang, terpenting sampai kpn pun!!"

"Di alam nyata, tak ada yg sempurna. Tapi, ada satu hal yg bisa menutupi ketidaksempurnaan itu. Satu hal yg bisa membawa kehidupan mendekati kesempurnaan. Yaitu " ♥ ". Kita harus temukan ♥ "

"indahnya Persahabatan....(py kdG menyakitkan....)"

""hdp itu indah,," (py saat ne lg gak indah) dan De menikmatinya....."

"gak da pisau, racun pun jadi!! (gak papalah, dr pd dgn kata2, gak tau gmn cr bertahannya)"

"ambil pisau, bunuh aku. mungkin lbh baik begitu"

"mana yg bener, mana yg salah. anak kecil, kegede-gedean, atau, org gede, kakanak-kanakan??"

banyak bicara, banyak salah. tidak bicara, tetap salah!! hdo0ooohh,, untung udh biasa pusing. hmm, please, Be Positif thinking,,,,

"Perhatian gak perlu dicari, yang penting, bagaimana cara kita memperhatikan,,__So, jangan takut tidak mendapat perhatian, krn masih ada DIA yg selalu memperhatikan dan tidak pernah melupakan kita"

"Seindah apa pun huruf terukir, dapatkah ia bermakna apabila tak ada jeda? Dapatkan ia dimengerti jika tak ada spasi? Bukankah kita baru bisa bergerak jika ada jarak? Dan saling menyayang bila ada ruang?"

dek terlalu byk pamrih, dek mengharapkan penghargaan, hidup jd berantakan,, kpnkah bersadar diri??

Perkukuhkan bahteramu.... karena samudera ini amat dalam. Perbanyaklah amalanmu.... karena perjalanan ini amat panjang. Ikhlaskan amalanmu.... karena pencatatmu sungguh teliti.

boring, lelah, benci, cinta, suka, damai, perang, muak, sayang, rindu n ect,,,,, itu adalh realita kehidupan,,, apa jd na kalo di dunia tdk ada realita spt itu????

something we think bad, not necessarily bad. try the view from the other side, surely there are good.____whether correct??